Ganjar Luncurkan "Desa Cyber Campurejo" Temanggung
Kamis, 22 Januari 2015 16:33 WIB
Ilustrasi. Sejumlah anak tengah berkumpul dan bermain komputer di balai internet desa. (Foto AntaraFeny Selly)
Ganjar mengatakan belum banyak desa yang berani mendeklarsaikan seperti ini. Keberadaan teknologi informasi ini menjadikan masyarakatnya dengan mudah memanfaatkan internet secara gratis.
"Memang banyak yang mengaku sudah menggunakan teknologi informasi, tetapi setelah dicek ternyata masih off line," katanya.
Ia berharap bisa di-online-kan sehingga seluruh perencanaan desa bisa ditampilkan dan rakyat dapat melihatnya.
"Melalui online tersebut rakyat bisa melakukan koreksi dengan cara mereka proaktif membuka website desa mereka," katanya.
Gubernur berharap peluncuran desa cyber di Desa Campurejo ini bisa menular pada desa-desa yang lain.
Kepala Desa Campurejo, Kecamatan Tretep, Agus Setyawan, mengatakan setelah melihatan perkembangan teknologi informasi dan masyarakat juga merespons dengan baik maka pemerintah desa harus memfasilitasi apa yang dilakukan masyarakat dengan penyediaan wi-fi hot spot untuk masyarakat.
"Saya pikir hal ini juga salah satu pelayanan pemerintah daerah terhadap rakyatnya," katanya.
Ia menuturkan dengan adanya hot spot ini masyarakat bisa berhemat, yang semula membeli pulsa sekarang tidak membeli lagi.
Menurut dia yang lebih penting lagi adalah masyarakat bisa melihat perkembangan dunia luar, bisa saling tukar infornmasi dan bagimana potensi alam di Campurejo ini bisa terangkat.
Ia mengatakan dari enam dusun di Desa Campurejo, yakni Krajan, Gondang, Balong, Pringwulu, Sarangan, dan Pringlegi, baru tiga dusun yang bisa menikmati layanan internet gratis meliputi Krajan, Gondang, dan Balong.
"Memang banyak yang mengaku sudah menggunakan teknologi informasi, tetapi setelah dicek ternyata masih off line," katanya.
Ia berharap bisa di-online-kan sehingga seluruh perencanaan desa bisa ditampilkan dan rakyat dapat melihatnya.
"Melalui online tersebut rakyat bisa melakukan koreksi dengan cara mereka proaktif membuka website desa mereka," katanya.
Gubernur berharap peluncuran desa cyber di Desa Campurejo ini bisa menular pada desa-desa yang lain.
Kepala Desa Campurejo, Kecamatan Tretep, Agus Setyawan, mengatakan setelah melihatan perkembangan teknologi informasi dan masyarakat juga merespons dengan baik maka pemerintah desa harus memfasilitasi apa yang dilakukan masyarakat dengan penyediaan wi-fi hot spot untuk masyarakat.
"Saya pikir hal ini juga salah satu pelayanan pemerintah daerah terhadap rakyatnya," katanya.
Ia menuturkan dengan adanya hot spot ini masyarakat bisa berhemat, yang semula membeli pulsa sekarang tidak membeli lagi.
Menurut dia yang lebih penting lagi adalah masyarakat bisa melihat perkembangan dunia luar, bisa saling tukar infornmasi dan bagimana potensi alam di Campurejo ini bisa terangkat.
Ia mengatakan dari enam dusun di Desa Campurejo, yakni Krajan, Gondang, Balong, Pringwulu, Sarangan, dan Pringlegi, baru tiga dusun yang bisa menikmati layanan internet gratis meliputi Krajan, Gondang, dan Balong.
Pewarta : Heru Suyitno
Editor : Zaenal A.
Copyright © ANTARA 2025
Terkait
Khong Guan Grup luncurkan "Sejuta Bola Superco Untuk Indonesia" tahun ketiga
11 November 2024 13:29 WIB