Produksi Gabah di Kudus 49,156 Ton
Senin, 7 Maret 2016 21:20 WIB
Sejumlah petani memotong padi di kawasan di areal persawahan Desa Kalibeluk, Batang, Jawa Tengah. ANTARA FOTO/Pradita Utama/pd/15
"Adapun luas areal panen hingga Maret 2016 tercatat seluas 5.522 hektare yang tersebar di sembilan kecamatan di Kabupaten Kudus," ujarnya, di Kudus, Senin.
Jumlah produksi gabah tersebut, kata dia, memang belum mencapai separuh dari target yang dibebankan pada 2016 yang mencapai 169.000 ton GKP.
Target produksi padi selama 2015, kata dia, 159.000 ton GKP, sedangkan realisasinya 172.000 ton
Ia memperkirakan jumlah produksi gabah saat ini masih bisa bertambah karena akan ada lahan yang dipanen pada bulan ini seluas 7.000 hektare.
Produktivitas untuk musim tanam pertama, kata dia, mencapai 9,41 ton GKP per hektare, sedangkan hasil panen pada MT dua diperkirakan ada penurunan menjadi 6-7 ton GKP per hektare.
Dalam rangka mengejar target produksi pada 2016, kata dia, langkah yang bisa ditempuh berupa peningkatan produktivitas tanaman padi, di antaranya melalui program benih berkualitas dan pola tanam jajar legowo, serta pemupukan berimbang.
Meskipun sebagian besar areal pertanian di Kabupaten Kudus menanam tanaman padi dua kali, kata dia, beberapa daerah di Kudus ada yang menanam tanaman padi pada MT III.
Berdasarkan pengalaman selama ini, terdapat areal sawah antara 1.000-2.000 hektare yang masih bisa ditanami tanaman padi, yakni di Kecamatan Kaliwungu, Jekulo, Mejobo, dan Kota Kudus.
Jumlah produksi gabah tersebut, kata dia, memang belum mencapai separuh dari target yang dibebankan pada 2016 yang mencapai 169.000 ton GKP.
Target produksi padi selama 2015, kata dia, 159.000 ton GKP, sedangkan realisasinya 172.000 ton
Ia memperkirakan jumlah produksi gabah saat ini masih bisa bertambah karena akan ada lahan yang dipanen pada bulan ini seluas 7.000 hektare.
Produktivitas untuk musim tanam pertama, kata dia, mencapai 9,41 ton GKP per hektare, sedangkan hasil panen pada MT dua diperkirakan ada penurunan menjadi 6-7 ton GKP per hektare.
Dalam rangka mengejar target produksi pada 2016, kata dia, langkah yang bisa ditempuh berupa peningkatan produktivitas tanaman padi, di antaranya melalui program benih berkualitas dan pola tanam jajar legowo, serta pemupukan berimbang.
Meskipun sebagian besar areal pertanian di Kabupaten Kudus menanam tanaman padi dua kali, kata dia, beberapa daerah di Kudus ada yang menanam tanaman padi pada MT III.
Berdasarkan pengalaman selama ini, terdapat areal sawah antara 1.000-2.000 hektare yang masih bisa ditanami tanaman padi, yakni di Kecamatan Kaliwungu, Jekulo, Mejobo, dan Kota Kudus.
Pewarta : Akhmad Nazaruddin
Editor : Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2025