UPQ Akan Cetak 35.000 Mushaf Alquran
Sabtu, 13 Agustus 2016 15:55 WIB
Dirjen Bimas Islam Kemenag Machasin (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)
Jakarta, Antara Jateng - Unit Percetakan Alquran (UPQ) Kementerian Agama, yang semula bernama Lembaga Percetakan Alquran (LPQ), yang beroperasi di Ciawi, Bogor akan kembali mencetak mushaf Alquran sebanyak 35.000 mushaf.
Proses cetak Alquran tersebut akan dimulai bulan September 2016 setelah bahan-bahan cetak tersedia, seperti kertas yang sekarang dalam tahap tender.
"Insya Allah mesin cetak milik Unit Percetakan Alquran (UPQ) ini akan mulai jalan kembali untuk mencetak 35.000 mushaf Alquran yang akan dimulai pada bulan September 2016, setelah bahan-bahan cetak tersedia seperti kertas yang sekarang sedang ditenderkan," demikian disampaikan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama Machasin di Jakarta, dikutip dari laman Kemenag, Sabtu.
Dalam keterangannya, Machasin mengatakan, Lembaga Percetakan Alquran (LPQ) yang beroperasi di Ciawi, Bogor dihentikan sementara karena ada perubahan manajemen dari Lembaga Percetakan Alquran (LPQ) menjadi Unit Percetakan Alquran. UPQ saat ini menjadi Unit PelaksanaTeknis (UPT) Direktorat Jenderal Bimas Islam Kementerian Agama, berdasarkan Peraturan Menteri Agama No. 27/2013 tertanggal 28 Maret 2013.
Machasin membantah bahwa mesin cetak LPQ tidak jalan. Menurutnya, sampai saat ini, mesin-mesin yang ada masih beroperasi. "Mesin cetak utama siap operasi, tetapi kapasitasnya tidak didukung dengan mesin-mesin untuk finishing. Sekarang sedang dilakukan proses pembelian mesin-mesin pendukung supaya kapasitas produksinya bisa lebih cepat," jelas Machasin.
Pada tahun 2015, lanjut Machasin, Kementerian Agama telah mengalokasikan anggaran untuk pengadaan kitab suci agama Islam dengan jumlah 1.500.000 eksemplar. Jumlah itu terdiri dari 700.000 Mushaf Alquran, 500.000 Juz Amma, serta 300.000 Alquran dan Terjemahnya.
Namun karena sejumlah kendala, di antaranya: keterbatasan waktu, kapasitas mesin untuk mencetak dalam jumlah besar tidak cukup, SDM yang ada juga tidak cukup seiring adanya perubahan kelembagaan, maka untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap Alquran yang begitu banyak, proses pengadaan pada tahun 2015 dilakukan melalui tender.
"Kapasitas pencetakan isi Mushaf oleh mesin Web saat ini adalah 15.000 kateren per jam. Kalau sehari beroperasi delapan jam, maka bisa mencapai 2.880.000 kateren per bulan. Untuk 1 eks mushaf setara dengan 20 kateren sehingga kapasitas cetaknya bisa mencapai 144.000 eksemplar per bulan. Namun demikian, kemampuan finishing saat ini baru 5.000 eksemplar perbulan," terang Machasin.
"Saat ini sedang berjalan proses pengadaan lima mesin pendukung finishing untuk mengimbangi kecepatan pencetakan," imbuhnya.
Machasin memastikan bahwa pada tahun 2016, tidak ada lagi pengadaan kitab suci Islam melalui tender langsung. Pencetakan Alquran akan dilakukan oleh UPQ sesuai dengan tugas dan fungsinya.
Proses cetak Alquran tersebut akan dimulai bulan September 2016 setelah bahan-bahan cetak tersedia, seperti kertas yang sekarang dalam tahap tender.
"Insya Allah mesin cetak milik Unit Percetakan Alquran (UPQ) ini akan mulai jalan kembali untuk mencetak 35.000 mushaf Alquran yang akan dimulai pada bulan September 2016, setelah bahan-bahan cetak tersedia seperti kertas yang sekarang sedang ditenderkan," demikian disampaikan Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama Machasin di Jakarta, dikutip dari laman Kemenag, Sabtu.
Dalam keterangannya, Machasin mengatakan, Lembaga Percetakan Alquran (LPQ) yang beroperasi di Ciawi, Bogor dihentikan sementara karena ada perubahan manajemen dari Lembaga Percetakan Alquran (LPQ) menjadi Unit Percetakan Alquran. UPQ saat ini menjadi Unit PelaksanaTeknis (UPT) Direktorat Jenderal Bimas Islam Kementerian Agama, berdasarkan Peraturan Menteri Agama No. 27/2013 tertanggal 28 Maret 2013.
Machasin membantah bahwa mesin cetak LPQ tidak jalan. Menurutnya, sampai saat ini, mesin-mesin yang ada masih beroperasi. "Mesin cetak utama siap operasi, tetapi kapasitasnya tidak didukung dengan mesin-mesin untuk finishing. Sekarang sedang dilakukan proses pembelian mesin-mesin pendukung supaya kapasitas produksinya bisa lebih cepat," jelas Machasin.
Pada tahun 2015, lanjut Machasin, Kementerian Agama telah mengalokasikan anggaran untuk pengadaan kitab suci agama Islam dengan jumlah 1.500.000 eksemplar. Jumlah itu terdiri dari 700.000 Mushaf Alquran, 500.000 Juz Amma, serta 300.000 Alquran dan Terjemahnya.
Namun karena sejumlah kendala, di antaranya: keterbatasan waktu, kapasitas mesin untuk mencetak dalam jumlah besar tidak cukup, SDM yang ada juga tidak cukup seiring adanya perubahan kelembagaan, maka untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap Alquran yang begitu banyak, proses pengadaan pada tahun 2015 dilakukan melalui tender.
"Kapasitas pencetakan isi Mushaf oleh mesin Web saat ini adalah 15.000 kateren per jam. Kalau sehari beroperasi delapan jam, maka bisa mencapai 2.880.000 kateren per bulan. Untuk 1 eks mushaf setara dengan 20 kateren sehingga kapasitas cetaknya bisa mencapai 144.000 eksemplar per bulan. Namun demikian, kemampuan finishing saat ini baru 5.000 eksemplar perbulan," terang Machasin.
"Saat ini sedang berjalan proses pengadaan lima mesin pendukung finishing untuk mengimbangi kecepatan pencetakan," imbuhnya.
Machasin memastikan bahwa pada tahun 2016, tidak ada lagi pengadaan kitab suci Islam melalui tender langsung. Pencetakan Alquran akan dilakukan oleh UPQ sesuai dengan tugas dan fungsinya.
Pewarta : Antaranews
Editor : Totok Marwoto
Copyright © ANTARA 2024
Terkait
Peringati Hari Batik, Dekranasda Kota Tegal akan gelar Lomba Batik Fahion Show
05 September 2024 17:44 WIB
Terpopuler - Umum
Lihat Juga
Kak Seto Minta Dinsos Awasi Panti agar tidak Terjadi Tindak Kekerasan
31 January 2017 15:39 WIB, 2017
Ketinggian Air Bengawan Solo di Lamongan Siaga I , Daerah Hilir diminta Waspada
31 January 2017 11:31 WIB, 2017
Khofifah Bangga Lahir dari "Rahim" NU Dibesarkan dalam Tradisi Organisasi Islam
31 January 2017 11:22 WIB, 2017
Menlu: 24 Jenazah Korban Kapal sudah Ditemukan, Delapan Siap Dipulangkan
27 January 2017 18:48 WIB, 2017
Menlu Pastikan Endah Cakrawati menjadi Korban Pesawat Jatuh di Australia
27 January 2017 17:38 WIB, 2017