Jakarta, ANTARA JATENG - Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma mengatakan, Jakarta Concord yang merupakan hasil KTT Asosiasi Negara Lingkar Samudera Hindia (IORA) bakal memperteguh landasan organisasi regional tersebut ke depannya.

"Jakarta Concord secara besar telah mengangkat IORA" kata Jacob Zuma dalam acara penutupan "Leaders Summit" yang merupakan bagian dari KTT IORA di Jakarta, Selasa.

Menurut Zuma, ia sangat menanti-nanti agar kesepakatan tersebut dapat ditandangani negara-negara anggota yang tergabung dalam organisasi regional tersebut.

Presiden Afsel juga menyatakan negaranya siap untuk meneruskan tongkat kepemimpinan IORA dari Indonesia dan menggelar KTT IORA di Afrika Selatan.

Jakarta Concord memiliki sasaran agar anggota IORA berkomitmen antara lain untuk mempromosikan keselamatan dan keamanan maritim kawasan, serta mengembangkan kerja sama perdagangan dan investasi.

Selain itu, sasaran lainnya adalah mempromosikan pengelolaan sektor perikanan berkelanjutan dan bertanggung jawab meningkatkan manajemen pengelolaan bencana kawasan, memperkuat kerja sama akademisi dan iptek, mengembangkan pariwisata dan pertukaran budaya.

Jakarta Concord juga menekankan perlunya mempromosikan Ekonomi Biru, mempromosikan kesetaraan gender dan pemberdayaan kaum perempuan, serta meningkatkan kerja sama dalam mempromosikan budaya demokrasi, tata kelola pemerintahan yang baik, memberantas korupsi serta mempromosikan perlindungan hak asasi manusia dan kebebasan mendasar lainnya.

Sebelumnya pada "Business Summit" IORA Senin (6/3), Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma mengingatkan pentingnya mendukung usaha kecil dan menengah karena hal tersebut merupakan kunci terhadap meningkatnya pertumbuhan perekonomian serta menciptakan lapangan kerja.

Menurut Jacob Zuma, keberpihakan terhadap pengembangan UKM di kawasan Samudera Hindia menjadi hal yang penting terutama mengingat pada saat ini perekonomian global masih dalam keadaan yang tidak menentu.

Presiden Afsel juga mengingatkan pentingnya mendorong pertumbuhan perekonomian inklusif yang juga membantu kaum perempuan dan kalangan marjinal.

Dia menyatakan, dunia saat ini juga sedang mengalami fase keempat dalam revolusi industri yang berupa transformasi digital.

Terkait dengan IORA, Zuma mengutarakan harapannya agar kemitraan tersebut dapat bermanfaat tidak hanya bagi masyarakat di kawasan itu pada masa kini tetapi juga generasi mendatang.