Pekalongan (Antaranews Jateng) - Pemerintah Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, menargetkan transaksi Rp10 miliar pada kegiatan Pekan Raya Kajen 2018 yang akan dilaksanakan 25 Agustus hingga 31 Agustus 2018.

Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Pekalongan Mahroji di Pekalongan, Sabtu, mengatakan bahwa target Rp10 miliar tersebut akan diperolah dari omset sekitar 180 stan.

"Pada kehiatan PRK itu, kami juga menargetkan jumlah kunjungan mencapai 200 ribu orang. Pada PRK tersebut juga akan dipamerkan produk unggulan yang nantinya dapat dikenal lebih luas," katanya.

Ia mengatakan Pekan Raya Kajen 2018 akan dilaksanakan di dua lokasi yaitu di Jalan Mandurorejo dan kawasan Alun-Alun Kajen.

PRK yang dilaksanakan di Jalan Mandurorejo, kata dia, disiapkan 50 stan yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) sedangkan 130 stan non-APBD.

Adapun pada kegiatan Pekan Raya Kajen 2018, kata Mahroji, pemkab akan mengambil tema "Bangga Produk Unggulan Kita".

Ia mengatakan ratusan stan Pekan Raya Kajen tersebut, nantinya akan memajang beragam produk lokal seperti hasil olahan pertanian hingga potensi kawasan wisata di daerah setempat.

"Pada Pekan Raya Kajen juga akan diramaikan dengan sejumlah talkshow yang membahas berbagai hal tentang usaja kecil menengah. Bagi masyarakat yang berminat dipersilakan mengikuti kegiatan itu," katanya.