Apindo minta pemerintah kendalikan dulu penyebaran COVID-19
Sabtu, 5 September 2020 15:22 WIB
Ketua Kebijakan Publik Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sutrisno Iwantono. ANTARA/HO
Jakarta (ANTARA) - Ketua Kebijakan Publik Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sutrisno Iwantono menilai pemerintah perlu fokus mengendalikan penyebaran COVID-19 terlebih dahulu dalam memulihkan perekonomian nasional.
Menurut Sutrisno, tidak ada jalan lain untuk menghentikan penyebaran virus selain menerapkan karantina wilayah (lockdown) khususnya di Jakarta, mengingat jumlah kasus positif COVID-19 saat ini semakin bertambah.
"Sebenarnya pada April itu kami sudah siap melakukan lockdown karena hanya dengan itu penyebaran dapat dihentikan, tetapi kemudian tidak terjadi. Kalau kita mau memperbaiki ekonomi, penyebaran virus itu harus dihentikan dulu," kata Sutrisno dalam diskusi yang diselenggarakan Populi Center dan Smart FM di Jakarta, Sabtu.
Sutrisno menjelaskan bahwa sepanjang penyebaran virus ini tidak dapat dikendalikan, selama itu pula perlambatan ekonomi masih akan terus terjadi.
Pemerintah dinilai perlu memikirkan strategi agar penyebaran virus dan infeksi tidak semakin meluas, bukan hanya berfokus pada pengobatan pasien yang sudah positif terpapar COVID-19.
Menurut dia, jumlah tes di Indonesia juga masih terbilang sedikit, yakni sebanyak 8.000 orang per 1 juta penduduk, sedangkan jumlah tes di Amerika Serikat sudah mencapai 250.000 orang per 1 juta penduduk.
"Jangan kita terbuai pada daerah zona hijau, itu belum tentu karena testing kita rendah. Semakin banyak tes dilakukan, memang tingkat infeksinya akan semakin tinggi, tetapi kita punya data pasti," kata dia.
Sutrisno menambahkan penanganan penyebaran virus yang terarah dapat memberi keyakinan pada investor, pelaku usaha, dan masyarakat terhadap pemerintah.
Menurut Sutrisno, tidak ada jalan lain untuk menghentikan penyebaran virus selain menerapkan karantina wilayah (lockdown) khususnya di Jakarta, mengingat jumlah kasus positif COVID-19 saat ini semakin bertambah.
"Sebenarnya pada April itu kami sudah siap melakukan lockdown karena hanya dengan itu penyebaran dapat dihentikan, tetapi kemudian tidak terjadi. Kalau kita mau memperbaiki ekonomi, penyebaran virus itu harus dihentikan dulu," kata Sutrisno dalam diskusi yang diselenggarakan Populi Center dan Smart FM di Jakarta, Sabtu.
Sutrisno menjelaskan bahwa sepanjang penyebaran virus ini tidak dapat dikendalikan, selama itu pula perlambatan ekonomi masih akan terus terjadi.
Pemerintah dinilai perlu memikirkan strategi agar penyebaran virus dan infeksi tidak semakin meluas, bukan hanya berfokus pada pengobatan pasien yang sudah positif terpapar COVID-19.
Menurut dia, jumlah tes di Indonesia juga masih terbilang sedikit, yakni sebanyak 8.000 orang per 1 juta penduduk, sedangkan jumlah tes di Amerika Serikat sudah mencapai 250.000 orang per 1 juta penduduk.
"Jangan kita terbuai pada daerah zona hijau, itu belum tentu karena testing kita rendah. Semakin banyak tes dilakukan, memang tingkat infeksinya akan semakin tinggi, tetapi kita punya data pasti," kata dia.
Sutrisno menambahkan penanganan penyebaran virus yang terarah dapat memberi keyakinan pada investor, pelaku usaha, dan masyarakat terhadap pemerintah.
Pewarta : Mentari Dwi Gayati
Editor : Achmad Zaenal M
Copyright © ANTARA 2025
Terkait
Kasus COVID-19 ditemukan di Batang, pemkab imbau warga terapkan protokol kesehatan
24 December 2023 14:44 WIB, 2023
Wali Kota Semarang minta perketat pengawasan di bandara dan pelabuhan
22 December 2023 8:00 WIB, 2023