Penyebar video syur mirip Gisel ditangkap

Jumat, 13 November 2020 16:36 WIB
Berhenti menonton ikon video dewasa. ANTARA/Shutterstock/pri.
Jakarta (ANTARA) - Penyidik Polda Metro Jaya menangkap seseorang yang diduga sebagai pihak yang pertama kali menyebarkan video asusila mirip penyanyi Gisella Anastasia alias Gisel.

"Sudah (ditangkap)," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Pol Roma saat dikonfirmasi, Jumat.

Baca juga: Kasus video asusila mirip Gisel dan Jessica naik ke tahap penyidikan

Lebih lanjut dia juga mengatakan pihak kepolisian sudah melakukan penahanan kepada terduga pelaku.

"Sudah ditahan juga," tambah Roma.

Meski demikian Roma belum memberikan keterangan lebih lanjut terkait detail penangkapan maupun identitas terduga pelaku.

Baca juga: Kasus penyebaran video asusila mirip Gisel masuk tahap gelar perkara

Beberapa waktu lalu dunia maya dikejutkan dengan beredarnya video asusila berdurasi 19 detik dengan pemeran yang mirip dengan Gisel.

Perkara beredarnya video asusila tersebut kemudian dilaporkan oleh pihak advokat ke Polda Metro Jaya.

Baca juga: Tiga lagi akun penyebar video asusila mirip Gisel ditutup

Pada kesempatan terpisah, Gisel mengaku bingung dan juga sedih karena dirinya kembali diterpa rumor video syur yang diduga mirip dengan dirinya tersebut.

"Aku bingung klarifikasinya gimana soalnya juga udah bukan kali pertama yah kena di aku. Jadi sebenernya sedih juga. Cuma ya udah enggak apa-apa dihadapin saja," kata Gisella Anastasia saat dikonfirmasi awak media.

 

Pewarta : Fianda Sjofjan Rassat
Editor : Mugiyanto
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Siskaeee ditahan

25 January 2024 12:06 WIB