Pinsar Temanggung jamin ketersediaan telur ayam hingga Lebaran 2023
Jumat, 24 Maret 2023 8:41 WIB
Seorang peternak mengumpulkan telur di kandang ayam. ANTARA/Heru Suyitno
Temanggung (ANTARA) - Perhimpunan Insan Perunggasan Rakyat Indonesia (Pinsar) Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, menjamin ketersediaan telur ayam mencukupi kebutuhan masyarakat selama Ramadhan hingga Lebaran 2023.
Bendahara Pinsar Kabupaten Temanggung Buyung Adi Nugraha di Temanggung, Jumat, menyampaikan produktivitas harian dari 600 peternak di Kabupaten Temanggung mencapai 250 hingga 300 ton.
"Jumlah tersebut mencukupi untuk kebutuhan masyarakat Temanggung yang tidak lebih dari 50 ton per hari," katanya.
Ia menuturkan di Pasar Kliwon Temanggung pasokan telur tidak ada 10 ton per hari.
Buyung meminta masyarakat Temanggung tidak perlu khawatir akan ketersediaan telur ayam.
"Produktivitas yang tinggi ini kami menjamin stok telur di pasar tradisional maupun toko tersedia dengan aman," katanya.
Bahkan, katanya karena produksi telur di Temanggung melimpah, juga dikirim ke luar daerah, seperti Jakarta dan beberapa kota di Jawa Barat.
Menurut dia kenaikan harga telur ayam di pasaran belakangan ini karena permintaan meningkat di pasaran. Namun, harga tidak akan melonjak berlebihan karena diimbangi dengan jumlah produksi yang melimpah.
"Biasanya sebelum puasa memang ada kenaikan harga karena terkait pemintaan pasar, namun setelah puasa satu minggu itu ada kecenderungan harga turun dan nanti menjelang Idul Fitri ada kenaikan lagi tapi tidak signifikan," katanya.
Harga telur ayam di pasar tradisional di Temanggung berkisar Rp30.000 per kilogram atau naik empat ribu dari harga sebelumnya Rp26.000 per kilogram.
Kabid Perdagangan Dinas Koperasi UMUM dan Perdagangan Kabupaten Temanggung Pontjo Marbagjo menuturkan pasokan telur ayam di pasar tradisional pada awal Ramadhan ini berjalan lancar.
Ia menyampaikan memang ada kenaikan harga telur ayam sejak beberapa waktu lalu karena permintaan meningkat, tapi kenaikan harga ini masih wajar dan terjangkau masyarakat.
Baca juga: Berikut harga telur dan cabai di Boyolali awal Ramadhan
Bendahara Pinsar Kabupaten Temanggung Buyung Adi Nugraha di Temanggung, Jumat, menyampaikan produktivitas harian dari 600 peternak di Kabupaten Temanggung mencapai 250 hingga 300 ton.
"Jumlah tersebut mencukupi untuk kebutuhan masyarakat Temanggung yang tidak lebih dari 50 ton per hari," katanya.
Ia menuturkan di Pasar Kliwon Temanggung pasokan telur tidak ada 10 ton per hari.
Buyung meminta masyarakat Temanggung tidak perlu khawatir akan ketersediaan telur ayam.
"Produktivitas yang tinggi ini kami menjamin stok telur di pasar tradisional maupun toko tersedia dengan aman," katanya.
Bahkan, katanya karena produksi telur di Temanggung melimpah, juga dikirim ke luar daerah, seperti Jakarta dan beberapa kota di Jawa Barat.
Menurut dia kenaikan harga telur ayam di pasaran belakangan ini karena permintaan meningkat di pasaran. Namun, harga tidak akan melonjak berlebihan karena diimbangi dengan jumlah produksi yang melimpah.
"Biasanya sebelum puasa memang ada kenaikan harga karena terkait pemintaan pasar, namun setelah puasa satu minggu itu ada kecenderungan harga turun dan nanti menjelang Idul Fitri ada kenaikan lagi tapi tidak signifikan," katanya.
Harga telur ayam di pasar tradisional di Temanggung berkisar Rp30.000 per kilogram atau naik empat ribu dari harga sebelumnya Rp26.000 per kilogram.
Kabid Perdagangan Dinas Koperasi UMUM dan Perdagangan Kabupaten Temanggung Pontjo Marbagjo menuturkan pasokan telur ayam di pasar tradisional pada awal Ramadhan ini berjalan lancar.
Ia menyampaikan memang ada kenaikan harga telur ayam sejak beberapa waktu lalu karena permintaan meningkat, tapi kenaikan harga ini masih wajar dan terjangkau masyarakat.
Baca juga: Berikut harga telur dan cabai di Boyolali awal Ramadhan
Pewarta : Heru Suyitno
Editor : Edhy Susilo
Copyright © ANTARA 2025