Tiga mobil tabrakan beruntun di Temanggung
Kamis, 20 April 2023 19:49 WIB
Petugas dan warga mendorong mobil yang terlibat kecelakaan di Pringsurat ke bahu jalan. ANTARA/HO-Polres Temanggung
Temanggung (ANTARA) - Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan tiga mobil terjadi di jalan raya Ambarawa-Magelang, tepatnya di Desa Soropadan, Pringsurat, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.
Kapolres Temanggung AKBP Agus Puryadi di Temanggung, Kamis, mengatakan bahwa kecelakaan yang melibatkan tiga kendaraan roda empat tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, ada satu penumpang salah satu kendaraan mengalami luka ringan di bagian kepala.
Kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut, yakni Daihatsu Ayla nomor B-1279-VOL, Mitsubishi Colt T120SS PU dengan nomor AD-9742-RM, dan Toyota Avanza AB-1869-AW.
Kronologi kejadian, semula Daihatsu Ayla yang dikemudikan Yogi Gamara warga Pituruh Purworejo datang dari arah Ambarawa menuju Magelang dengan kecepatan sedang. Setibanya di tempat kejadian, pengemudi tidak dapat mengendalikan kendaraannya sehingga berjalan terlalu ke kanan melebihi as jalan.
Pada saat bersamaan dari arah berlawanan datang Mitsubishi Colt T120SS PU yang dikemudikan Yustinus Setyawan warga Jambu Kabupaten Semarang dan Toyota Avanza yang dikemudikan Bijumon Thozhukk warga Gamping Sleman. Kecelakaan pun tak dapat dielakkan.
"Karena jarak sudah dekat dan tidak dapat menghindar sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas tersebut," katanya.
Korban yang mengalami luka-luka atas nama Dea Viranti penumpang Daihatsu Ayla. Korban lantas dilarikan ke RSUD Temanggung.
Kapolres Temanggung AKBP Agus Puryadi di Temanggung, Kamis, mengatakan bahwa kecelakaan yang melibatkan tiga kendaraan roda empat tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, ada satu penumpang salah satu kendaraan mengalami luka ringan di bagian kepala.
Kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut, yakni Daihatsu Ayla nomor B-1279-VOL, Mitsubishi Colt T120SS PU dengan nomor AD-9742-RM, dan Toyota Avanza AB-1869-AW.
Kronologi kejadian, semula Daihatsu Ayla yang dikemudikan Yogi Gamara warga Pituruh Purworejo datang dari arah Ambarawa menuju Magelang dengan kecepatan sedang. Setibanya di tempat kejadian, pengemudi tidak dapat mengendalikan kendaraannya sehingga berjalan terlalu ke kanan melebihi as jalan.
Pada saat bersamaan dari arah berlawanan datang Mitsubishi Colt T120SS PU yang dikemudikan Yustinus Setyawan warga Jambu Kabupaten Semarang dan Toyota Avanza yang dikemudikan Bijumon Thozhukk warga Gamping Sleman. Kecelakaan pun tak dapat dielakkan.
"Karena jarak sudah dekat dan tidak dapat menghindar sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas tersebut," katanya.
Korban yang mengalami luka-luka atas nama Dea Viranti penumpang Daihatsu Ayla. Korban lantas dilarikan ke RSUD Temanggung.
Pewarta : Heru Suyitno
Editor : Teguh Imam Wibowo
Copyright © ANTARA 2024