Semarang (ANTARA) - PT KAI Daop 4 Semarang mencatat 24 perjalanan KA dari sejumlah stasiun di wilayah Pantura Jawa Tengah ke berbagai daerah tujuan tersebut mengalami perubahan mulai 1 Juni 2023 menyusul pemberlakuan Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2023.

Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang Ixfan Hendri Wintoko dalam siaran pers di Semarang, Kamis, mengatakan, waktu tempuh perjalanan KA menjadi semakin singkat.

Jadwal perjalanan 24 KA yang. Erubah tersebut meliputi KA Argi Sindoro, Argo Muria, Argo Cheribon, Tawang Jaya Premium, Kamandaka, Joglosemarkerto, Blambangan ekspress, Kaligung, Menoreh, Blora Jaya, Ambarawa Ekspress, Kedung Sepur, dan Blora Sura.

"Total percepatan waktu tempuh perjalanan KA di wilayah Daop Semarang mencapai 383 menit," katanya.

Selain semakin cepat, kata dia, juga terdapat tambahan tujuh perjalanan KA baru yang dioperasikan.

Perjalanan KA baru yang mulai dioperasikan tahun 2023 tersebut meliputi KA relasi Semarang-Jakarta, Tegal-Jakarta, serta Semarang-Solo.

Melalui pemberlakuan Gapeka baru ini, Ixfan mengimbau calon penumpang memperhatikan jadwal terbaru perjalanan KA yang mulai berlaku 1 Juni 2023.

"Gapeka baru akan meningkatkan layanan kepada penumpang melalui waktu perjalanan yang lebih singkat dan penambahan jumlah perjalanan," katanya.



Baca juga: Jadwal keberangkatan 8 KA dari Daop 5 Purwokerto berubah