Ganjar serahkan penghargaan bagi donor darah sukarela
Senin, 29 Mei 2023 22:56 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (tengah) didampingi Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin Maimoen (kiri) dan Bupati Boyolali M Said Hidayat (kanan) menghadiri acara penyerahahn penghargaan dari PMI kepada donor darah sukarela di Resto Semar Boyolali, Senin (29/5/2023). (ANTARA/Bambang Dwi Marwoto)
Boyolali (ANTARA) - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pada Senin sore menyerahkan penghargaan dari Palang Merah Indonesia (PMI) bagi donor darah sukarela.
Acara penyerahan penghargaan bagi warga yang sudah 50 kali dan 75 kali menyumbangkan darah dilaksanakan di Resto Semar Boyolali.
Dalam acara itu, Ganjar didampingi oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen selaku Ketua Dewan Kehormatan PMI Jawa Tengah, Bupati Boyolali M Said Hidayat, dan Ketua PMI Jawa Tengah Sarwa Pramana.
Gubernur menyampaikan penghargaan kepada donor darah sukarela di Jawa Tengah yang rutin menyumbangkan darah untuk membantu orang yang membutuhkan.
Dia mengaku bangga ketika mengetahui ada donor darah sukarela yang mulai menyumbangkan darah sejak berusia 17 tahun, memujinya karena punya kebiasaan membantu sesama sejak berusia muda.
Sementara itu, Ketua Dewan Kehormatan PMI Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen menyampaikan bahwa donor darah sukarela di Jawa Tengah yang telah 50 kali menyumbangkan darah sebanyak 1.033 orang dan yang sudah 75 kali menyumbangkan darah sebanyak 374 orang.
"Kegiatan penghargaan kepada relawan donor darah ini sudah sering dilakukan. Bahkan, sukarelawan pendonor darah tahun ini semakin banyak," katanya.
"Pada masa pandemi COVID-19, para relawan betul-betul membantu meringankan masyarakat yang terpapar COVID-19," kata Taj Yasin.
Ia menyampaikan bahwa peran donor darah sukarela sangat penting dalam upaya penyediaan darah yang aman dengan biaya terjangkau untuk keperluan transfusi darah.
"Sukarelawan donor darah ini dapat disebut patriot-patriot bangsa yang sejati," kata Taj Yasin.
Acara penyerahan penghargaan bagi warga yang sudah 50 kali dan 75 kali menyumbangkan darah dilaksanakan di Resto Semar Boyolali.
Dalam acara itu, Ganjar didampingi oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen selaku Ketua Dewan Kehormatan PMI Jawa Tengah, Bupati Boyolali M Said Hidayat, dan Ketua PMI Jawa Tengah Sarwa Pramana.
Gubernur menyampaikan penghargaan kepada donor darah sukarela di Jawa Tengah yang rutin menyumbangkan darah untuk membantu orang yang membutuhkan.
Dia mengaku bangga ketika mengetahui ada donor darah sukarela yang mulai menyumbangkan darah sejak berusia 17 tahun, memujinya karena punya kebiasaan membantu sesama sejak berusia muda.
Sementara itu, Ketua Dewan Kehormatan PMI Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen menyampaikan bahwa donor darah sukarela di Jawa Tengah yang telah 50 kali menyumbangkan darah sebanyak 1.033 orang dan yang sudah 75 kali menyumbangkan darah sebanyak 374 orang.
"Kegiatan penghargaan kepada relawan donor darah ini sudah sering dilakukan. Bahkan, sukarelawan pendonor darah tahun ini semakin banyak," katanya.
"Pada masa pandemi COVID-19, para relawan betul-betul membantu meringankan masyarakat yang terpapar COVID-19," kata Taj Yasin.
Ia menyampaikan bahwa peran donor darah sukarela sangat penting dalam upaya penyediaan darah yang aman dengan biaya terjangkau untuk keperluan transfusi darah.
"Sukarelawan donor darah ini dapat disebut patriot-patriot bangsa yang sejati," kata Taj Yasin.
Pewarta : Bambang Dwi Marwoto
Editor : Teguh Imam Wibowo
Copyright © ANTARA 2025