Semarang (ANTARA) - Penyedia layanan internet dan TV Kabel, PT Link Net, menggelar kompetisi menulis #demikamu bagi jurnalis menggali lebih dalam isu-isu terkait inovasi
digital.

Kepala Pemasaran PT Link Net Tbk, Santiwati Basuki, dalam siaran pers di Semarang, Selasa, mengatakan, jumlah pengguna internet di Indonesia pada 2023 tercatat mencapai 212,9 juta orang.

"Dengan perkembangan dunia teknologi dan informasi yang dinamis, peran internet yang semakin penting dalam kehidupan sehari-hari," katanya.

Menurut dia, selain menjadi alat komunikasi, internet juga merupakan sumber informasi dan hiburan bagi masyarakat.

Inovasi dan solusi terbaru di era digital, lanjut dia, turut mendorong transformasi digital untuk meningkatkan kualitas layanan pelanggan.

"Hal inilah yang menjadi landasan dalam penyelenggaraan kompetisi menulis #demikamu.  Jurnalis dapat mengeksplorasi lebih lanjut topik-topik terkait layanan First Media sebagai salah satu layanan Link Net," katanya.

Ia menjelaskan terdapat tiga tema yang bisa dikembangkan oleh jurnalis, yakni Solusi Inovatif dalam menjawab kebutuhan gaya hidup digital #demikamu, transformasi digital untuk kemudahan pelanggan #demikamu, dan Pelayanan pelanggan untuk pengalaman yang lebih baik #demikamu.

Menurut dia, kompetisi menulis jurnalistik ini akan ditutup pada 7 Desember 2023 dengan total hadiah puluhan juta rupiah.