Ratusan siswa SMP Boyolali ikuti seleksi Duta Seni & Misi Kebudayaan
Kamis, 18 April 2024 13:33 WIB
Ratusan siswa SMP se-Kabupaten Boyolali ikuti seleksi tertulis Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar ke Nusantara 2024 , yang digelar di Pendopo Gede Boyolali, Kamis (18/4/2024). ANTARA/Bambang Dwi Marwoto.
Boyolali (ANTARA) - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah (Jateng), menggelar seleksi tertulis Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar ke Nusantara 2024 yang diikuti ratusan siswa SMP di Pendopo Gede kabupaten setempat, Kamis.
Pada kegiatan seleksi Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar ke Nusantara Kabupaten Boyolali 2024, hadir Bupati Boyolali M Said Hidayat yang memberikan apresiasi atas antusiasme 224 pelajar SMP se-Kabupaten Boyolali yang mengikuti seleksi tertulis tersebut.
Bupati Boyolali M Said Hidayat mengharapkan para siswa dapat memahami dan menumbuhkan rasa cinta pada Nusantara, serta semangat persatuan dan kesatuan, kemudian memahami nilai-nilai budaya negeri ini.
Sementara itu Kepala Disdikbud Kabupaten Boyolali Supana mengatakan terdapat 224 pelajar SMP yang lolos administrasi dan berhak mengikuti seleksi tertulis ini. Siswa mengikuti berbagai seleksi yang diselenggarakan guna menjaring 20 pelajar terbaik di Kabupaten Boyolali sebagai Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar ke Nusantara 2024.
Menurut Supana seleksi administrasi sudah dilaksanakan, diikuti secara representatif oleh pelajar SMP se-Kabupaten Boyolali, dan diikuti 224 calon peserta yang dinyatakan lolos seleksi administrasi dan kemudian melaksanakan seleksi tertulis.
Para peserta se-Kabupaten Boyolali yang lolos mengikuti seleksi tertulis ada 38 SMP terdiri dari 39 siswa laki laki dan 185 siswa perempuan.
Sementara itu Ribut Budi Santoso, salah satu anggota Seni Ketholeng Institut Boyolali mengungkapkan ada beberapa materi dalam seleksi tertulis, antara lain materi terkait seni budaya dan wawasan kebangsaan.
Menurut dia, terkait dengan seni budaya utamanya di Kabupaten Boyolali, berikutnya bagaimana mereka memiliki wawasan kebangsaan dan wawasan Pancasila, kemudian nasionalisme yang harus diterapkan oleh pelajar yang ikut duta seni. Jadi dua hal itu menjadi pokok materi tes.
Dia mengatakan dari seleksi tertulis selama 90 menit, panitia hanya akan mengambil 50 persen peserta terbaik untuk selanjutnya mengikuti tes wawancara. Seluruh kegiatan seleksi masuk Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar ke Nusantara Kabupaten Boyolali 2024 ini gratis.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali pada 2022 dalam rangka Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar ke Nusantara melakukan misi kebudayaan ke Kota Padang, Pulau Sumatera, Bali, dan Kalimantan di Ibu Kota Nusantara (IKN). Sedangkan pada 2023 melakukan misi kebudayaan ke Kota Makassar (Pulau Sulawesi), Bandung (Jawa Barat), dan Bali.
Baca juga: Solo is Solo buka kemungkinan Pasar Seni Gatsu dibuka lebih sering
Pada kegiatan seleksi Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar ke Nusantara Kabupaten Boyolali 2024, hadir Bupati Boyolali M Said Hidayat yang memberikan apresiasi atas antusiasme 224 pelajar SMP se-Kabupaten Boyolali yang mengikuti seleksi tertulis tersebut.
Bupati Boyolali M Said Hidayat mengharapkan para siswa dapat memahami dan menumbuhkan rasa cinta pada Nusantara, serta semangat persatuan dan kesatuan, kemudian memahami nilai-nilai budaya negeri ini.
Sementara itu Kepala Disdikbud Kabupaten Boyolali Supana mengatakan terdapat 224 pelajar SMP yang lolos administrasi dan berhak mengikuti seleksi tertulis ini. Siswa mengikuti berbagai seleksi yang diselenggarakan guna menjaring 20 pelajar terbaik di Kabupaten Boyolali sebagai Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar ke Nusantara 2024.
Menurut Supana seleksi administrasi sudah dilaksanakan, diikuti secara representatif oleh pelajar SMP se-Kabupaten Boyolali, dan diikuti 224 calon peserta yang dinyatakan lolos seleksi administrasi dan kemudian melaksanakan seleksi tertulis.
Para peserta se-Kabupaten Boyolali yang lolos mengikuti seleksi tertulis ada 38 SMP terdiri dari 39 siswa laki laki dan 185 siswa perempuan.
Sementara itu Ribut Budi Santoso, salah satu anggota Seni Ketholeng Institut Boyolali mengungkapkan ada beberapa materi dalam seleksi tertulis, antara lain materi terkait seni budaya dan wawasan kebangsaan.
Menurut dia, terkait dengan seni budaya utamanya di Kabupaten Boyolali, berikutnya bagaimana mereka memiliki wawasan kebangsaan dan wawasan Pancasila, kemudian nasionalisme yang harus diterapkan oleh pelajar yang ikut duta seni. Jadi dua hal itu menjadi pokok materi tes.
Dia mengatakan dari seleksi tertulis selama 90 menit, panitia hanya akan mengambil 50 persen peserta terbaik untuk selanjutnya mengikuti tes wawancara. Seluruh kegiatan seleksi masuk Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar ke Nusantara Kabupaten Boyolali 2024 ini gratis.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali pada 2022 dalam rangka Duta Seni dan Misi Kebudayaan Pelajar ke Nusantara melakukan misi kebudayaan ke Kota Padang, Pulau Sumatera, Bali, dan Kalimantan di Ibu Kota Nusantara (IKN). Sedangkan pada 2023 melakukan misi kebudayaan ke Kota Makassar (Pulau Sulawesi), Bandung (Jawa Barat), dan Bali.
Baca juga: Solo is Solo buka kemungkinan Pasar Seni Gatsu dibuka lebih sering
Pewarta : Bambang Dwi Marwoto
Editor : Edhy Susilo
Copyright © ANTARA 2024
Terkait
Festival Teater Pelajar berikan ruang ekspresi dan penyaluran minat bakat siswa di bidang budaya
15 December 2024 20:24 WIB
Kudus wakili Indonesia jadi objek survei global keterampilan sosial emosional siswa
08 December 2024 18:15 WIB