Semarang (ANTARA) - PLN Icon Plus, anak perusahaan PT PLN (Persero), terus meningkatkan upaya menjaga keandalan infrastruktur jaringan telekomunikasi nasional menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Salah satu langkah strategis yang dilakukan adalah perapian dan pemeliharaan kabel fiber optik (FO), yang menjadi tulang punggung konektivitas digital di berbagai wilayah Indonesia.
Kegiatan perapian kabel fiber optik ini dilakukan serentak di beberapa wilayah operasional PLN Icon Plus. Fokus utama kegiatan ini adalah memastikan stabilitas jaringan telekomunikasi yang digunakan untuk mendukung berbagai layanan masyarakat, termasuk layanan internet, komunikasi data, dan sistem kontrol operasional kelistrikan PLN.
“Perapian kabel fiber optik ini menjadi langkah proaktif kami untuk menghadapi lonjakan kebutuhan komunikasi selama momen Natal dan Tahun Baru. Dengan infrastruktur yang andal, kami ingin memastikan masyarakat dapat menikmati layanan telekomunikasi tanpa gangguan, terutama pada saat-saat penting seperti ini,” ucap Arif Rohmatin, General Manager PLN Icon Plus SBU Regional Jawa Bagian Tengah.
Selain perapian kabel, PLN Icon Plus juga melakukan inspeksi rutin terhadap perangkat pendukung jaringan untuk memastikan semua komponen berfungsi optimal. Langkah ini merupakan bagian dari komitmen PLN Icon Plus dalam memberikan layanan berkualitas tinggi kepada pelanggan.
Momen Nataru sering kali menjadi tantangan bagi penyedia layanan telekomunikasi karena tingginya lonjakan trafik data dan kebutuhan komunikasi. Untuk mengantisipasi hal tersebut, PLN Icon Plus juga telah menyiapkan tim siaga 24 jam yang siap menangani gangguan jaringan secara cepat dan tepat.
Dengan berbagai langkah ini, PLN Icon Plus berharap dapat mendukung kebutuhan masyarakat akan konektivitas yang andal, sekaligus memberikan kontribusi positif dalam menjaga kenyamanan dan keamanan selama perayaan Natal dan Tahun Baru.
Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi  menambahkan dengan kegiatan preventif yang dilakukan merupakan komitmen PLN Icon Plus dalam mempersiapkan dan menyediakan layanan terbaik selama Natal dan Tahun Baru 2025. Selain itu, upaya ini juga sejalan dengan visi perusahaan untuk mendukung transisi energi di Indonesia melalui penyediaan solusi digital yang terintegrasi. ***