"Kita sudah paham bahwa hasil 'quick count' biasanya tidak jauh berbeda, untuk itu saya akan legawa dan itu hasil terbaik," katanya saat ditemui di posko pemenangan Hadi Prabowo-Don Murdono di Semarang, seusai pencoblosan pilkada, Minggu.

Menurut dia, siapapun yang terpilih menjadi Gubernur Jateng merupakan pilihan terbaik rakyat.

"Semoga Pak Ganjar membawa perubahan dan betul-betul menjadikan Jateng semakin maju," ujarnya.

Hasil penghitungan cepat yang dilakukan oleh sejumlah lembaga survei atas pemungutan suara Pilgub Jateng, pasangan cagub Ganjar Pranowo-Heru Sudjatmoko menduduki urutan teratas dalam perolehan suara.

Berdasarkan penghitungan cepat yang dilakukan lembaga survei Jaringan Suara Indonesia (JSI) dan ditutup pada pukul 15.00 WIB, Ganjar-Heru memperoleh 48,73 persen.

Pasangan cagub Bibit Waluyo-Sudijono Sastroatmojo berada di tempat kedua dengan suara 30,24 persen serta Hadi Prabowo-Don Murdono berada di tempat ketiga dengan perolehan 21,03 persen.

Penghitungan cepat yang dilakukan lembaga survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) menempatkan pasangan cagub Ganjar-Heru di posisi teratas dengan 49,33 persen suara.

Bibit-Sudijono memperoleh suara 30,11 persen dan Hadi-Don berada di urutan ketiga dengan 20,56 persen.

Ganjar-Heru juga menempati urutan pertama dengan suara sebanyak 49,93 persen berdasarkan hasil penghitungan cepat yang dilakukan Saifulmujani Research and Consulting (SMRC).

Bibit-Sudijono berada di posisi kedua dengan 30,15 persen, sedangkan Hadi-Don mendapat 19,92 persen suara.