Logo Header Antaranews Jateng

Persis Krisis Pemain Hadapi PSFC Ciamis

Senin, 15 September 2014 17:41 WIB
Image Print
ilustrasi
Pelatih Persis Widyantoro ketika dihubungi dari Solo, Senin, menyebutkan, ada lima pemain pilar Persis yang tidak bisa diturunkan saat bermain ke kandang PSGC Ciamis karena cedera dan sedang bertugas di kesatuannya.

Menurut Widyantoro, sebelumnya timnya sudah ditinggal tiga pemainnya yakni Hendri Aprilianto (bek), Tinton Suharto (gelandang), dan Liswanto (beck) karena sedang tugas atau dipanggil oleh kesatuannya.

Bahkan, dua pemain pilar lainnya juga harus absen melawa PSGC karena cedera dan sakit.

"Dua pemain kami yakni M Wahyu (gelandang) sedang cedera kaki, dan Robby Fajar (striker) sedang sakit. Sehingga, kedua pemain pilar itu, terpaksa tidak bisa dibawa ke Ciamis," katanya.

Kendati demikian, pelatih Widyantoro telah menyiapkan timnya untuk tetap bermain maksimal untuk meladeni tuan rumah meski agak berat untuk bisa mencuri poin di kandang lawan.

Meskipun, Persis pada pertandingan sebelumnya mampu mengalahkan PSGC dengan skor 5-2 di Stadion Manahan Solo, timnya akan menjalani laga yang berat menghadapi tuan rumah.
"Namun, kami tetap optimistis berupaya meladeni permainan lawan, agar bisa mencuri poin di kandang PSGC," katanya.

Menurut dia, melihat motivasi anak-anak memang sedang meningkat, karena hasil kemenangan di kandang Ciamis dapat mempermudah langkah Persis peluang ke babak berikutnya.

Dalam lawatannya ke Ciamis, Persis berkekuatan 18 pemainnya termasuk pemain mudanya yakni Dedy Cahyono (depan), Yunet HW (gelandang) dan Agung Wowot (gelandang). Ketiga pemain ini, memiliki skill tidak jauh dengan seniornya.

Menurut dia, absennya M Wahyu posisinya akan diisi oleh Yunet HW bersama Javad Moradi dengan mempertahankan skema 4-2-3-1. Persis gelandang serang memasang trio Andrid Wibowo, Bayu Nugroho dan Ainudin. Ferryanto (striker) akan berdiri di depan sebagai ujung tombak timnya.

"Kami akan mamaksimalkan pemain yang ada. Kita menekankan kerja sama tim untuk bisa menembus pertahanan lawan," kata Widyantoro yang juga mantan pemain Persis di era1980-an itu.

Persis penjaga gawang akan dipercayakan Agung Prasetyo, sedangkan di pertahanan, tetap Nnana Onana merangkap kapten tim, Sabani, Fendi Edi, Akbar Riansyah atau Dwijoko.

Pewarta :
Editor: hernawan
COPYRIGHT © ANTARA 2024