Petempur ISIS Kuasai Pos Perbatasan Terakhir Suriah dengan Irak
Jumat, 22 Mei 2015 08:46 WIB
Pegiat lain melaporkan penjaga perbatasan Suriah membakar gedung dan kantor di sana sebelum mereka mundur.
Dengan jatuhnya At-Tanf ke tangan IS, pasukan Suriah telah kehilangan semua pos penyeberangan perbatasannya dengan Irak, kata Xinhua. Kelompok fanatik tersebut telah merebut pos penyeberangan Bukamal di Provinsi Deir Az-Zour di Suriah Timur sedang gerilyawan Kurdi merebut pos penyeberangan Al-Yarubiyeh di Provinsi Hasakah di bagian timur-laut negeri itu.
Pada April, pasukan Suriah juga kehilangan pos penyeberangan Nasib dengan Jordania ke tangan Front An-Nusra --yang memiliki hubungan dengan Al-Qaida.
Kini, Pemerintah Suriah hanya memiliki dua tempat penyeberangan dengan Lebanon, sebab sisanya di bagian utara dan timur negeri itu telah jatuh ke tangan berbagai kelompok gerilyawan.
Direbutnya At-Tanf oleh ISIS terjadi sehari setelah kelompok fanatik tgersebut sepenuhnya menguasai Kota Kuno Palmyra di Suriah Tengah, kemajuan yang telah menambah kemunduran yang telah dialami militer Suriah di bagian utara dan selatan negeri tersebut.
(C003)
Pewarta : -
Editor:
Mahmudah
COPYRIGHT © ANTARA 2025