Ahok Bilang "Bus Pinky" Agar Perempuan yang Naik Lebih Nyaman
Kamis, 21 April 2016 16:22 WIB
"Bus ini kami harapkan bisa membuat nyaman," kata dia. Menurut gubernur yang terkenal dengan nama Ahok ini, banyak perempuan yang merasa risih, tidak nyaman, di angkutan umum jika harus berhimpitan dengan lawan jenis.
Meski begitu, bukan berarti perempuan pemakai jasa bus Transjakarta harus naik bus berwarna merah jambu itu. Warnanya memang merah jambu sehingga bus-bus ini sah juga jika dinamai "bus Pinky" ini.
Mereka, perempuan pemakai jasa bis Transjakarta, tetap boleh naik bus Transjakarta biasa. Ada kompartemen khusus perempuan dalam tiap bus Transjakarta, paling kelihatan di bus-bus gandeng.
Direktur Umum PT Transjakarta, Budi Kaliwono, mengatakan, saat ini ada dua bus khusus perempuan yang siap beroperasi dan akan ada 10 bus untuk koridor satu sementara koridor lainnya menyusul.
Saat ini, pengadaan bus khusus perempuan masih menggunakan armada yang sudah ada sambil menunggu pengadaan bus berikutnya. "Tiap bulan ada bus baru," kata dia, di acara yang sama.
Bus Transjakarta khusus perempuan beroperasi pada pukul 05.00-22.00 WIB dan akan diisi awak bus yang juga perempuan.
Pewarta : Antaranews
Editor:
Totok Marwoto
COPYRIGHT © ANTARA 2024