Logo Header Antaranews Jateng

F-16 dari Skuadron Udara 16 TNI AU Latihan Gabungan di Australia

Rabu, 27 Juli 2016 16:42 WIB
Image Print
Dokumentasi personel TNI AU menyambut kedatangan pesawat tempur F-16 Fighting Falcon Block 52ID Skuadron Udara F-16 TNI AU, di Pangkalan Udara Utama Roesmin Nurjadin, Pekanbaru, Riau, beberapa waktu lalu. (ANTARA FOTO/Septianda Perdana)
Pekanbaru, Riau Antara Jateng - Satu flight pesawat tempur F-16 Fighting Falcon dari Skuadron Udara 16 TNI AU yang bermarkas di Pangkalan Udara Utama TNI AU Roesmin Nurjadin, di Pekanbaru, Riau, terbang ke Australia untuk berpartisipasi dalam latihan bersama Pitch Black 2016, di Darwin, Rabu (27/7).

Komandan Pangkalan Udara Utama TNI AU Roesmin Nurjadin, Marsekal Pertama TNI Henri Alfiandi, di Pekanbaru, Rabu, berpesan, "Tetap utamakan keselamatan serta keamanan, cek dan ricek dengan detil setiap persiapan yang dilakukan agar latihan dapat berjalan dengan aman, lancar dan tanpa kendala hingga nanti kembali ke pangkalan."

Satu flight F-16 Fighting Falcon Block 52ID itu dipimpin Komandan Skuadron Udara 16 TNI AU, Letnan Kolonel Penerbang Nur Alimi. Dia lepas-landas dari pangkalan udara TNI AU dengan memimpin lima pesawat tempur F-16 dan 62 personel dari Skuadron Udara 16 TNI AU.

Lima pesawat itu meliputi 12 penerbang serta 50 personel pendukung akan mengikuti latihan yang direncanakan mulai 1 Agustus mendatang. Latihan bersama ini melibatkan beberapa negara dengan berbagai jenis pesawat tempurnya.

Skuadron Udara 16 TNI AU diproyeksikan berkekuatan 24 pesawat terbang F-16 Fighting Falcon Block 52ID.

Pewarta :
Editor: Totok Marwoto
COPYRIGHT © ANTARA 2025