DJP Ajak Siswa Sadar Pajak Sejak Dini
Jumat, 11 Agustus 2017 20:18 WIB
"Pada program Pajak Bertutur ini kami melibatkan 5.400 siswa dari target peserta sejumlah 3.750 siswa di wilayah kerja kami," kata Kepala Kanwil DJP Jateng II RidaHandanu di sela acara Pajak Bertutur di Aula Lantai 4 Kanwil DJP Jateng II di Solo, Jumat.
Ia mengatakan program tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada pelajar maupun mahasiswa mengenai apa itu pajak, dari mana asal pajak, dan bagaimana penggunaannya.
"Dalam hal ini kami melakukan kegiatan secara masif untuk tingkat SD, SMP, SMA, dan universitas. Mereka kami ajak untuk memahami pajak," katanya.
Menurut dia, dengan pengenalan sejak dini diharapkan ke depan akan menumbuhkan kesadaran mereka untuk membayar pajak.
"Saat ini tingkat kepatuhan wajib pajak di Kanwil DJP Jateng II masih di kisaran 60 persen, diharapkan melalui program seperti ini tingkat kepatuhan pajak akan terus meningkat," katanya.
Program Pajak Bertutur merupakan program nasional yang melibatkan 110.000 pelajar dan mahasiswa di seluruh Indonesia.
Ia mengatakan pelaksanaan program tersebut merupakan implementasi dari program inklusi kesadaran pajak yang merupakan upaya bersama DJP dengan Kemendikbud dan Kemenristek Dikti sebagai pihak yang membidangi pendidikan.
Ia mengatakan integrasi program pemerintah tersebut diwujudkan dengan penandatanganan nota kesepahaman antara Menteri Keuangan dan Kemendibud nomor MoU-21/MK.03/2014 dan nomor 13/X/NK/2014 tentang peningkatan kesadaran pajak melalui pendidikan serta didukung dengan penandatanganan nota kesepahamam nomor MoU-4/MK.03/2016 dan nomor 7/M/NK/2016 tentang peningkatan kerja sama perpajakan melalui Ristek Dikti.
Pewarta : Aris Wasita Widiastuti
Editor:
COPYRIGHT © ANTARA 2025