Logo Header Antaranews Jateng

Ramada Suites sasar segmen pasar menengah atas

Sabtu, 21 Juli 2018 20:13 WIB
Image Print
Ramada Suites by Wyndham fokus garap pasar premium (Foto: Aris Wasita)
Karanganyar (Antaranews Jateng) - Hotel baru Ramada Suites by Wyndham menyasar segmen menengah atas yang hingga saat ini belum banyak digarap secara serius di kawasan Soloraya.

"Dengan lahan seluas 2,1 hektare, kami menyediakan penginapan dengan konsep resort," kata pemilik Ramada Suites by Wyndham Imelda Sundoro di Karanganyar, Sabtu.

Hotel yang berada di kawasan Colomadu, Kabupaten Karanganyar ini mengangkat konsep yang tidak biasa, salah satunya adalah menyediakan banyak hiburan di dalam kawasan penginapan, salah satunya adalah miniatur Candi Prambanan.

"Bahkan untuk miniatur candi ini kami lengkapi dengan teknik `lighting` dan ada hiburan seperti sendratari juga di malam-malam tertentu," katanya.

Meski banyak mengadopsi konsep campuran Eropa, tepatnya dari Yunani di antaranya terlihat dari patung para dewa dan pilar dengan diameter besar, dikatakannya, hotel tersebut juga memiliki nuansa Jawa.

"Di antaranya kami ada kamar tipe queen dan king suites yang dekornya terinspirasi dari budaya Jawa tradisional," katanya.

Ia berharap dengan mengutamakan segmentasi premium, potensi pasar akan lebih terbuka lebar. Apalagi penginapan tersebut juga berdekatan dengan destinasi wisata cagar budaya De Tjolomadoe yang selama ini banyak digunakan untuk acara pemerintahan dan perusahaan besar.

"Pada dasarnya kami siap memenuhi kebutuhan para tamu. Bahkan kami juga ada ruang `meeting` dengan kapasitas mencapai 300 orang," katanya.

Pewarta :
Editor: Mahmudah
COPYRIGHT © ANTARA 2024