Logo Header Antaranews Jateng

"Lapak Kita" edisi Ramadhan, Pemkab Temanggung jual sembako murah

Jumat, 7 April 2023 16:09 WIB
Image Print
Seorang warga membeli paket sembako murah pada kegiatan Lapak Kita edisi Ramadhan 1444 H di Temanggung. ANTARA/Heru Suyitno
Temanggung (ANTARA) - Kegiatan "Lapak Kita" edisi Ramadhan 1444 Hijriah Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, menjual paket kebutuhan pokok (sembako) murah bagi warga kurang mampu dan penyandang disabilitas.

Lapak Kita berlangsung setiap hari Jumat minggu pertama dan hari ini sudah berlangsung enam kali bertempat di timur Alun-Alun Temanggung.

Penanggungjawab kegiatan Lapak Kita yang juga Wakil Bupati Temanggung Heri Ibnu Wibowo di Temanggung, Jumat, mengatakan dalam edisi Ramadhan ini menjual sembako sebenarnya senilai Rp140.000 per paket hanya ditawarkan Rp80.000 per paket.

Setiap paket sembako tersebut berisi beras premium lima kilogram. minyak goreng, gandum, dan telur ayam. Panitia menyediakan sebanyak 500 paket sembako murah.

"Paket sembako murah ini bagi masyarakat yang benar-benar membutuhkan termasuk saudara-saudara disabilitas," katanya.

Ia berharap dengan pasar murah ini dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan di bulan Ramadhan ini.

"Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat membangkitkan ekonomi masyarakat, karena barang-barang yang dijual seperti beras dan telur ini merupakan hasil produk dari masyarakat Temanggung," katanya.

Ia menjelaskan Lapak Kita ini memberikan ruang bagi UMKM di Kabupaten Temanggung termasuk dari hasil pertanian dan olahan pertanian.

"Kami memfasilitasi mereka semua sebagai tempat untuk berjualan dan sebagai tempat untuk promosi," katanya. 
 

Pewarta :
Editor: Teguh Imam Wibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2024