Logo Header Antaranews Jateng

Kemenkumham Jateng raih nilai sempurna pelaksanaan reformasi birokrasi

Minggu, 15 September 2024 09:49 WIB
Image Print
Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah memperoleh nilai sempurna atau 100 pada pelaksanaan monitoring dan evaluasi Rencana Kerja Tahunan (RKT) Reformasi Birokrasi (RB) Triwulan III (B-09) 2024. Dok. Kemenkumham Jateng
Semarang (ANTARA) - Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah memperoleh nilai sempurna atau 100 pada pelaksanaan monitoring dan evaluasi Rencana Kerja Tahunan (RKT) Reformasi Birokrasi (RB) Triwulan III (B-09) oleh Inspektorat Jenderal Kemenkumham RI yang dilaksanakan oleh Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal Kemenkumham RI dari pada 9--14 September 2024 di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kemenkumham.

Kepastian itu didapat berdasarkan paparan Koordinator RB Inspektorat Jenderal, Natakesuma, pada penutupan kegiatan kemarin, (14/9).

Capaian Kemenkumham Jateng pada triwulan III kali ini mengulang hasil yang dicapai pada Triwulan I dan Triwulan III. Dengan jumlah satuan kerja terbanyak di antara Kanwil lain di seluruh Indonesia tentu bukan hal yang mudah untuk dilakukan, butuh konsistensi, sinergi dan komunikasi serta komitmen yang kuat baik dari Kanwil Jateng sebagai Pembina maupun UPT Jajaran.

Atas hasil tersebut, Koordinator RB Itjen, Natakesuma meminta Kemenkumham Jateng untuk memaparkan strategi-strategi kepada seluruh peserta yang mengikuti kegiatan baik dari kanwil lain maupun unit Eselon I.

Kasubag Humas, Reformasi Birokrasi dan TI Kemenkumham Jateng, Hazmi Saefi, mengatakan jika capaian ini butuh kerja keras, dukungan dan komitmen semua pihak, mulai pimpinan tinggi, kepala satuan kerja, hingga seluruh pegawai termasuk Tim Reformasi Birokrasi.

"Saya kira konsistensi capaian ini karena kerja keras, komitmen, dan tentu dukungan semua pihak dalam pelaksanaan reformasi birokrasi di Jawa Tengah, ujar Hazmi.

Ia pun mengaku jika setiap triwulan melakukan evaluasi atas capaian pada triwulan sebelumnya.

"Tentu kami melakukan evaluasi, capaian ini bukannya tanpa kendala dan hambatan. Masih ada beberapa UPT yang dalam pemenuhan data dukung melewati tenggat yang kami tentukan, " jelasnya.

Atas hal tersebut, Kemenkumham Jateng berencana segera melakukan pendampingan dan penguatan kepada seluruh UPT jajaran guna menghadapi pelaksanaan RKT RB Triwulan IV.

"Insya Allah dalam waktu dekat kami akan melakukan pendampingan dan penguatan, nanti direncanakan kami akan mengundang Tim Inspektorat Jenderal dan  atau Biro Perencanaan," tandasnya.

Sementara, Kakanwil Kemenkumham Jateng, Tejo Harwanto mengatakan jika pelaksanaan reformasi birokrasi butuh komitmen dan konsistensi dari seluruh jajaran.

"Nilai Indeks Reformasi Birokrasi Kemenkumham saat ini berada pada angka 83,6. Targetnya paling tidak pada tahun ini mencapai 85 , "ujar Tejo Harwanto.

Kakanwil Kemenkumham Jateng berharap jajarannya dapat memberikan kontribusi dalam menaikkan indeks Reformasi Birokrasi Kemenkumham.

"Kita saat ini juga sedang berjuang menaikkan tunjangan kinerja pegawai, salah satu syarat untuk kenaikan tersebut nilai indeks Reformasi Birokrasi paling tidak berada pada nilai 85 " pungkas Tejo Harwanto. ***

Pewarta :
Editor: Achmad Zaenal M
COPYRIGHT © ANTARA 2024