BPBD Cilacap berikan bantuan untuk korban bencana angin puting beliung
Kamis, 14 November 2024 14:26 WIB
"Bantuan yang kami berikan di antaranya berupa bahan bangunan," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Cilacap Budi Setyawan di Cilacap, Kamis.
Selain itu, kata dia, tim BPBD Kabupaten Cilacap bersama sukarelawan dan masyarakat bekerja bakti melakukan penanganan terhadap rumah-rumah warga yang mengalami kerusakan akibat angin puting beliung.
Lebih lanjut, dia mengatakan bencana angin puting beliung tersebut mengakibatkan 12 rumah warga di empat desa mengalami kerusakan ringan hingga berat.
Dalam hal ini, di Desa Karanganyar terdapat lima rumah rusak ringan, di Desa Wringinharjo sebanyak empat rumah rusak ringan, Gandrungmangu terdapat satu rumah rusak berat dan satu rumah rusak ringan, serta Cisumur sebanyak tiga rumah rusak ringan.
"Rumah yang mengalami rusak berat itu milik Triningsih (41), warga Desa Gandrumangu RT 03 RW 03, sehingga lima orang penghuni rumah yang tertimpa pohon itu mengungsi ke rumah saudara," katanya menjelaskan.
Selain itu, kata dia, angin puting beliung juga mengakibatkan kerusakan ringan pada Pasar Desa Grumung Jaya di Desa Sidaurip.
Terkait dengan hal itu, dia mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap cuaca ekstrem yang dapat mengakibatkan terjadinya bencana banjir, longsor, dan angin kencang atau angin puting beliung pada musim hujan.
"Kami juga mengimbau warga yang mempunyai pohon tinggi dan besar untuk segera ditebang atau dipangkas guna mengantisipasi kemungkinan roboh saat terjadi angin kencang," kata Budi.
Baca juga: Angin puting beliung landa Kabupaten Demak
Pewarta : Sumarwoto
Editor:
Edhy Susilo
COPYRIGHT © ANTARA 2025