Timnas menang 2-1 lawan Bali United
Jakarta (ANTARA) - Timnas Indonesia yang dipersiapkan untuk Piala AFF 2024 meraih kemenangan 2-1 atas Bali United pada laga uji coba yang dimainkan di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa.
Pada pertandingan yang berlangsung tertutup itu, dua gol kemenangan timnas Indonesia dibukukan oleh Arkhan Kaka dan Marselino Ferdinan.
Pelatih timnas Shin Tae-yong telah memanggil 33 pemain untuk bergabung ke pemusatan latihan menuju Piala AFF 2024 pada 25 November silam. Sejak pemanggilan itu, dua pemain yakni Dzaki Asraf dan Made Tito Wiratama telah keluar sebab mengalami cedera.
Tiga pemain yakni Hokky Caraka, Asnawi Mangkualam, dan Alfriyanto Nico diketahui masih membela klubnya masing-masing.
Tim Garuda menghuni Grup B pada Piala AFF 2024 bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, serta Laos.
Perjuangan timnas Indonesia di fase grup akan dimulai pada 9 Desember dengan melawan Myanmar, kemudian menjamu Laos pada 12 Desember, bertandang ke Vietnam pada 15 Desember, dan terakhir menjamu Filipina pada 21 Desember.
Pewarta : A Rauf Andar Adipati
Editor:
Teguh Imam Wibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2024