Logo Header Antaranews Jateng

Romo Vikep: Penuhi Sikap Hidup dengan Cinta Kasih

Kamis, 17 Mei 2012 12:53 WIB
Image Print
.

"Zaman ini tidak selalu mungkin melalui pembaptisan, tetapi dengan kesaksian hidup keluarga, sikap cinta kasih, sabar dan kuat dalam penderitaan, peduli, dan solider. Orang melihat sikap hidup kita," katanya saat khutbah Misa Kudus Perayaan Kenaikan Isa Almasih di Gereja Santo Ignatius Kota Magelang, Kamis.

Saat misa kudus secara sederhana yang diikuti umat Katolik terutama di Kota Magelang itu, ia mengatakan sebelum Yesus naik ke surga, memberikan pesan kepada umat untuk mewartakan kabar keselamatan kepada semua orang.

Ia mengatakan Yesus memberikan berkat perutusan kepada umat yang artinya umat kristiani diminta menjadi saksi atas cinta Tuhan kepada manusia.

Menurut dia, tugas perutusan bukan dilaksanakan melalui jalan pemaksaan atau kekerasan.

"Perutusan dijalankan dengan semangat kasih seperti yang Yesus jalankan saat menjalani perutusan dari Bapa," katanya.

Ia mencontohkan tentang pelaksanaan tugas perutusan itu antara lain membantu orang lain, membangun sikap hidup yang damai, dan rukun dengan sesamanya.

Bahkan, katanya, membantu orang lain menemukan jalan menuju Tuhannya, sesuai dengan agamanya dan menolong mereka untuk dapat bersyukur atas rahmat Tuhan.

"Wartakan kabar keselamatan itu bukan dengan kata-kata atau bahkan mengutip harus Injil, tetapi melalui kesaksikan hidup. Banyak hambatan memang, tetapi Tuhan telah berpesan bahwa Tuhan menyertai kita. Apalagi kalau kita selalu berupaya. Tuhan menghendaki kita setia dengan tugas perutusan mewartakan kabar suka cita," katanya.

Rektor Seminari Menengah Mertoyudan Romo Ignasius Sumarya mengemukakan tentang makna perayaan Kenaikan Isa Almasih yang menyangkut pewartaan kabar keselamatan dari Tuhan kepada manusia.

Yesus Kristus, katanya, telah mengasihi manusia sehingga untuk selanjutnya manusia harus mengasihi kepada semua makhluk.

"Sebagai orang yang telah percaya kepada Yesus Kristus, entah secara formal maupun informal, dipanggil untuk memberitakan Injil kepada segala makhluk. Yang dimaksudkan dengan Injil adalah warta gembira alias apa-apa yang menggembirakan dan menyelamatkan, terutama keselamatan dan kegembiraan jiwa," katanya.

Pada Hari Kenaikan Isa Almasih, Kamis, berbagai gereja baik Katolik maupun Kristen di Kota dan Kabupaten Magelang menggelar misa kudus serta peribadatan.

Pewarta :
Editor: Zaenal A.
COPYRIGHT © ANTARA 2024