Jelang Valentine's Day, permintaan boneka meningkat
Senin, 12 Februari 2018 18:52 WIB
Sejumlah konsumen sedang memilih boneka di pabrik pembuatan boneka yang ada di kawasan Laweyan, Solo (Foto: Aris Wasita)
Solo (Antaranews Jateng) - Permintaan boneka dari konsumen masyarakat umum di Solo, Jawa Tengah meningkat menjelang Valentine`s Day atau juga disebut sebagai hari kasih sayang yang biasanya dirayakan pada 14 Februari.
"Dibandingkan dengan bulan sebelumnya, untuk bulan ini ada peningkatan permintaan sekitar 30 persen," kata Supervisor usaha pembuatan boneka yang ada di Kawasan Laweyan Solo, Mawar, di Solo, Senin.
Ia mengatakan untuk memperingati hari kasih sayang tersebut, boneka Teddy Bear atau beruang masih menjadi primadona. Bahkan, tidak sedikit yang memesan boneka tersebut dalam bentuk buket.
"Buket boneka dihiasi bunga mawar banyak diminati masyarakat. Untuk harganya terjangkau, mulai dari Rp30.000 sampai tidak terhingga. Meski demikian, yang paling banyak permintaan di bawah harga Rp100.000," katanya.
Selain itu, produk yang banyak juga diminati oleh konsumen yaitu bantal berwarna identik dengan hari kasih sayang, yaitu merah muda. Sama dengan buket boneka, untuk bantal warna merah muda yang paling banyak diminati yaitu yang harganya di bawah Rp100.000.
Sedangkan pada perayaan Imlek yang jatuh pada tanggal 16 Februari 2018, diakuinya, tidak begitu berpengaruh terhadap permintaan boneka.
"Hanya saja kemarin sempat ada pesanan 100 boneka anjing, karena kan ini tahun anjing ya. Itu saja pesanan yang berhubungan dengan Imlek," katanya.
Salah satu konsumen, Mia mengatakan, menjelang perayaan hari kasih sayang, dirinya membeli boneka di tempat tersebut. Ia mengatakan selain harganya jauh lebih murah dibandingkan toko lain, untuk pilihannya juga banyak.
"Seperti boneka binatang, kalau di toko lain harganya di atas Rp300.000, kalau di sini hanya Rp125.000. Jadi lebih hemat," katanya.
"Dibandingkan dengan bulan sebelumnya, untuk bulan ini ada peningkatan permintaan sekitar 30 persen," kata Supervisor usaha pembuatan boneka yang ada di Kawasan Laweyan Solo, Mawar, di Solo, Senin.
Ia mengatakan untuk memperingati hari kasih sayang tersebut, boneka Teddy Bear atau beruang masih menjadi primadona. Bahkan, tidak sedikit yang memesan boneka tersebut dalam bentuk buket.
"Buket boneka dihiasi bunga mawar banyak diminati masyarakat. Untuk harganya terjangkau, mulai dari Rp30.000 sampai tidak terhingga. Meski demikian, yang paling banyak permintaan di bawah harga Rp100.000," katanya.
Selain itu, produk yang banyak juga diminati oleh konsumen yaitu bantal berwarna identik dengan hari kasih sayang, yaitu merah muda. Sama dengan buket boneka, untuk bantal warna merah muda yang paling banyak diminati yaitu yang harganya di bawah Rp100.000.
Sedangkan pada perayaan Imlek yang jatuh pada tanggal 16 Februari 2018, diakuinya, tidak begitu berpengaruh terhadap permintaan boneka.
"Hanya saja kemarin sempat ada pesanan 100 boneka anjing, karena kan ini tahun anjing ya. Itu saja pesanan yang berhubungan dengan Imlek," katanya.
Salah satu konsumen, Mia mengatakan, menjelang perayaan hari kasih sayang, dirinya membeli boneka di tempat tersebut. Ia mengatakan selain harganya jauh lebih murah dibandingkan toko lain, untuk pilihannya juga banyak.
"Seperti boneka binatang, kalau di toko lain harganya di atas Rp300.000, kalau di sini hanya Rp125.000. Jadi lebih hemat," katanya.
Pewarta : Aries Wasita Widi Astuti
Editor : Sumarwoto
Copyright © ANTARA 2025
Terkait
Muhammadiyah: Secara sains dan agama, mustahil boneka dimasuki arwah
06 January 2022 10:59 WIB, 2022
AS tak akan bayar utang Rp1,16 triliun ke WHO yang dituduh jadi boneka China
03 September 2020 11:33 WIB, 2020
Selundupkan narkotika dalam boneka dan lolos pengawasan PSBB, warga Pekalongan akhirnya dibekuk
19 May 2020 13:50 WIB, 2020