Bertambah, elemen masyarakat Jateng dukung Moeldoko dampingi Jokowi
Minggu, 22 Juli 2018 16:19 WIB
Semarang - Para pimpinan dari 17 elemen masyarakat di Jateng menunjukkan surat pernyataan dukungan kepada Jenderal (Purn) TNI Moeldoko sebagai cawapres pendamping Joko Widodo pada Deklarasi Akbar Satu Jateng Satu Indonesia Jokowi-Moeldoko Hebat (Jodoh) di Marina Convention Centre (MCC) Semarang, Minggu (22/7). (Foto: Zuhdiar Laeis)
Semarang (Antaranews Jateng) - Dukungan dari elemen-elemen masyarakat di Jawa Tengah yang mendukung Jenderal (Purn) TNI Moeldoko sebagai calon wakil presiden pendamping Joko Widodo semakin bertambah.
"Dari semula 12 elemen, sekarang sudah ada 17 elemen yang mendukung Pak Moeldoko mendampingi Jokowi," kata Koordinator Gerakan Buruh Berjuang (Gerbang) Jateng Nanang Setyono di Semarang, Minggu.
Hal tersebut diungkapkannya di sela Deklarasi Akbar Satu Jateng Satu Indonesia Jokowi-Moeldoko Hebat (Jodoh) oleh 17 elemen masyarakat Jateng di Marina Convention Centre (MCC) Semarang.
Elemen-elemen itu, antara lain, Lindu Aji, Serikat Pekerja Kimia Energi dan Pertambangan, Gerakan Buruh Berjuang (Gerbang) Jateng, Komunitas Santri Salaf Tarbiyatul Athfal, hingga Paguyuban Pedagang Sayur.
Lima elemen yang baru bergabung, yakni Paguyuban Petani Tembakau Sindoro-Sumbing, Majelis Maulid Pondok Kiai Pikad, Serikat Pekerja Reformasi, Persatuan Jaran Kepang Jateng, dan LBH Indonesia Menggugat.
Nanang menjelaskan embrio dukungan di Jateng kepada Moeldoko sebagai cawapres pendamping Jokowi pada Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019 sudah terbentuk tiga bulan lalu.
"Prosesnya tidak hanya hari ini. Kami sudah beberapa kali melakukan konsolidasi sejak tiga bulan lalu mendukung Pak Moeldoko sebagai sosok cawapres paling ideal mendampingi Pak Jokowi," katanya.
Dukungan 17 elemen masyarakat itu juga dituangkan dalam pernyataan tertulis ditandatangani masing-masing pimpinan elemen, lanjut dia, untuk diserahkan kepada perwakilan Moeldoko yang hadir.
Surat pernyataan itu, kata dia, akan diserahkan pula kepada Jokowi dan seluruh partai politik pengusung Jokowi sebagai capres agar mempertimbangkan aspirasi dari elemen masyarakat di Jateng.
"Ada lebih dari lima juta suara dari elemen-elemen yang tergabung ini jika Pak Jokowi berkenan menggandeng Pak Moeldoko. Jika tidak, lima juta suara ini kami kembalikan ke elemen masing-masing," kata Nanang.
Dewan Pembina DPP Lindu Aji Untung Budiarso menambahkan organisasi kemasyarakatan itu sudah memantapkan tekad untuk mendukung dan mendoakan agar Moeldoko dipinang Jokowi sebagai cawapres.
"Tentu ini (dukungan, red.) akan kami teruskan kepada para parpol yang memiliki kewenangan untuk mengusung. Apa yang menjadi sikap 17 elemen ini secara bersama akan kami sampaikan," katanya.
Sementara itu, Taufik Ridha selaku perwakilan Moeldoko menyampaikan terima kasihnya atas dukungan dari elemen-elemen masyarakat di Jateng yang diberikan kepada mantan Panglima TNI itu.
Saya mewakili Pak Moeldoko mengucapkan terima kasih kepada semua elemen masyarakat Jateng. Mudah-mudahan, aspirasi masyarakat dan ormas di Jateng ini bisa diterima baik oleh Pak Moeldoko," katanya.
Sebab, kata dia, sampai sekarang ini Moeldoko tetap fokus dan berkonsentrasi membantu tugas Jokowi sebagai Presiden RI, apalagi dengan tugasnya sekarang sebagai Kepala Staf Kepresidenan.
"Aspirasi ini akan kami sampaikan kepada Pak Moeldoko. Mudah-mudahan bisa diterima oleh beliau dan bersedia mendampingi Pak Jokowi, dengan niat baik dan tulus dari kawan-kawan ini," kata Taufik.
"Dari semula 12 elemen, sekarang sudah ada 17 elemen yang mendukung Pak Moeldoko mendampingi Jokowi," kata Koordinator Gerakan Buruh Berjuang (Gerbang) Jateng Nanang Setyono di Semarang, Minggu.
Hal tersebut diungkapkannya di sela Deklarasi Akbar Satu Jateng Satu Indonesia Jokowi-Moeldoko Hebat (Jodoh) oleh 17 elemen masyarakat Jateng di Marina Convention Centre (MCC) Semarang.
Elemen-elemen itu, antara lain, Lindu Aji, Serikat Pekerja Kimia Energi dan Pertambangan, Gerakan Buruh Berjuang (Gerbang) Jateng, Komunitas Santri Salaf Tarbiyatul Athfal, hingga Paguyuban Pedagang Sayur.
Lima elemen yang baru bergabung, yakni Paguyuban Petani Tembakau Sindoro-Sumbing, Majelis Maulid Pondok Kiai Pikad, Serikat Pekerja Reformasi, Persatuan Jaran Kepang Jateng, dan LBH Indonesia Menggugat.
Nanang menjelaskan embrio dukungan di Jateng kepada Moeldoko sebagai cawapres pendamping Jokowi pada Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019 sudah terbentuk tiga bulan lalu.
"Prosesnya tidak hanya hari ini. Kami sudah beberapa kali melakukan konsolidasi sejak tiga bulan lalu mendukung Pak Moeldoko sebagai sosok cawapres paling ideal mendampingi Pak Jokowi," katanya.
Dukungan 17 elemen masyarakat itu juga dituangkan dalam pernyataan tertulis ditandatangani masing-masing pimpinan elemen, lanjut dia, untuk diserahkan kepada perwakilan Moeldoko yang hadir.
Surat pernyataan itu, kata dia, akan diserahkan pula kepada Jokowi dan seluruh partai politik pengusung Jokowi sebagai capres agar mempertimbangkan aspirasi dari elemen masyarakat di Jateng.
"Ada lebih dari lima juta suara dari elemen-elemen yang tergabung ini jika Pak Jokowi berkenan menggandeng Pak Moeldoko. Jika tidak, lima juta suara ini kami kembalikan ke elemen masing-masing," kata Nanang.
Dewan Pembina DPP Lindu Aji Untung Budiarso menambahkan organisasi kemasyarakatan itu sudah memantapkan tekad untuk mendukung dan mendoakan agar Moeldoko dipinang Jokowi sebagai cawapres.
"Tentu ini (dukungan, red.) akan kami teruskan kepada para parpol yang memiliki kewenangan untuk mengusung. Apa yang menjadi sikap 17 elemen ini secara bersama akan kami sampaikan," katanya.
Sementara itu, Taufik Ridha selaku perwakilan Moeldoko menyampaikan terima kasihnya atas dukungan dari elemen-elemen masyarakat di Jateng yang diberikan kepada mantan Panglima TNI itu.
Saya mewakili Pak Moeldoko mengucapkan terima kasih kepada semua elemen masyarakat Jateng. Mudah-mudahan, aspirasi masyarakat dan ormas di Jateng ini bisa diterima baik oleh Pak Moeldoko," katanya.
Sebab, kata dia, sampai sekarang ini Moeldoko tetap fokus dan berkonsentrasi membantu tugas Jokowi sebagai Presiden RI, apalagi dengan tugasnya sekarang sebagai Kepala Staf Kepresidenan.
"Aspirasi ini akan kami sampaikan kepada Pak Moeldoko. Mudah-mudahan bisa diterima oleh beliau dan bersedia mendampingi Pak Jokowi, dengan niat baik dan tulus dari kawan-kawan ini," kata Taufik.
Pewarta : Zuhdiar Laeis
Editor : Sumarwoto
Copyright © ANTARA 2025