"Kita sedang menyusun antologi puisi Rendra yang akan diterbitkan di dalam negeri sekitar bulan November," ujar Clara Sinta kepada Antara di Jakarta.
Clara juga berharap melalui antologi puisi itu, karya-karya WS Rendra dapat tersusun secara baik untuk dinikmati dan dipelajari generasi muda bangsa Indonesia.
"Agar seperti kamus besar tentang puisi-puisi Rendra, dan kami juga sedang menyiapkan semuanya itu," kata Clara Sinta usai menghadiri diskusi "Rakyat Belum Merdeka".
Baca juga: Dewan Kesenian Jakarta napak tilas jejak Rendra
Diskusi "Rakyat Belum Merdeka" merupakan salah satu bagian dari acara "Rindu Rendra" yang berlangsung di Taman Ismail Marzuki, Jakarta pada Jumat (17/8).
Dalam diskusi tersebut muncul gagasan untuk membuat museum tentang W.S. Rendra serta karya-karyanya agar bisa menjadi tempat refleksi bangsa Indonesia, dan hal ini sangat disambut baik oleh Clara Sinta sebagai salah seorang putri pujangga nasional tersebut. (Editor : Alviansyah Pasaribu).