Semarang (ANTARA) - Budayawan Goenawan Mohamad menggelar pameran lukisan tunggal yang bertajuk "Don Quixote dan Hal-hal yang Belum Sudah" di Semarang, pada 15 Juni hingga 14 Juli 2019.
Menurut Goenawan, di Semarang, Kamis, pameran yang digelar di Galeri Semarang di Kompleks Kota Lama Semarang itu merupakan pameran tunggalnya yang keenam.
Ada sekitar seratusan lebih karya seni rupa jurnalis senior itu yang akan dipamerkan selama lebih kurang sebulan tersebut.
Sementara karya yang merupakan perupaan Don Quixote ada lebih kurang 32 karya.
Menurut dia, judul pameran lukisan karyanya selama kurun waktu 2017 hingga 2019 tersebut diambil dari buku kumpulan sajak Don Quixote karyanya.
"Tokoh fiktif ini majenun karena imajinasi, dan imajinasi tak bisa selesai," katanya.
Goenawan menyebut pertama kali Don Quixote dalam Catatan Pinggir berjudul "Che" pada Mei 1980.
Pemikiran dan penghayatan terhadap sosok yang berasal dari Spanyol tersebut terus berjalan hingga kini.
"Saya tidak menerjemahkan puisi dalam gambar, sebaliknya juga demikian. Keduanya diciptakan tersendiri," katanya.
***3***
Goenawan Mohamad gelar pameran tunggal di Semarang
Kamis, 13 Juni 2019 18:50 WIB
Goenawan Mohamad memberi penjelasan soal pameran tunggalnya di Semarang, Kamis. (ANTARA/ I.C.Senjaya)
Pewarta : Immanuel Citra Senjaya
Editor : Wisnu Adhi Nugroho
Copyright © ANTARA 2025