Beijing (ANTARA) - Festival 618, membuat sejumlah platform belanja digital di China meraup cuan salah satunya JD.com yang mencatat penjualan senilai 379,3 miliar yuan atau sekitar Rp837,9 triliun hingga Sabtu.

JD.com meluncurkan program belanja selama 28 jam mulai Jumat (17/6) pukul 08.00 waktu setempat. Dalam sepuluh menit pertama saja sudah menghasilkan 100 juta yuan (Rp220 miliar).

Suning.com yang membuka lapak daring dan luring mengalami lonjakan belanja luring hingga 182 persen dibandingkan tahun lalu. Sementara Tmall, platform belanja daring milik Alibaba Group, juga mencatat terjadi kenaikan penjualan perabot rumah tangga. Hal yang sama dialami Pinduoduo.

Penanganan Omicron di China berdampak ke belanja konsumtif masyarakat setempat, tulis Global Times.

Pada bulan Mei nilai penjualan barang-barang konsumtif berkurang hingga 6,7 persen seiring dengan penerapan lockdown di berbagai wilayah di China. 


 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Sejumlah platform belanja daring China "panen" di Festival 618