Bus pariwisata ludes terbakar di Tol Semarang
Kamis, 17 November 2022 16:29 WIB
Sebuah bus pariwisata terbakar di KM 425 tol dalam Kota Semarang, Kamis (17-11-2022). ANTARA/HO-Dinas Pemadam Kebakaran Semarang
Semarang (ANTARA) - Sebuah bus pariwisata ludes terbakar di KM 425 ruas Krapyak-Jatingaleh tol dalam Kota Semarang, Kamis.
Kepala Bidang Operasional dan Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang Untung Sugiyono menduga bus nahas tersebut mengalami hubungan pendek arus listrik.
"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut," katanya.
Dari keterangan sopir bus, kata dia, api diduga pertama kali muncul dari bagian mesin.
Menurut dia, sopir bus kemudian menepikan kendaraan sebelumnya akhirnya menghubungi petugas untuk meminta bantuan.
Dikatakan pula bahwa dua mobil pemadam kebakaran didatangkan ke lokasi kejadian untuk padamkan api.
Untung menyebut butuh waktu sekitar 1 jam untuk memadamkan api yang menghanguskan badan bus tersebut.
"Setelah pendinginan, bus bisa dievakuasi dari jalan tol," katanya.
Baca juga: Dua orang tewas akibat pikap alami kecelakaan tunggal di Banyumas
Baca juga: Berikut daftar korban kecelakaan di Tol Cipali KM 139
Kepala Bidang Operasional dan Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang Untung Sugiyono menduga bus nahas tersebut mengalami hubungan pendek arus listrik.
"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut," katanya.
Dari keterangan sopir bus, kata dia, api diduga pertama kali muncul dari bagian mesin.
Menurut dia, sopir bus kemudian menepikan kendaraan sebelumnya akhirnya menghubungi petugas untuk meminta bantuan.
Dikatakan pula bahwa dua mobil pemadam kebakaran didatangkan ke lokasi kejadian untuk padamkan api.
Untung menyebut butuh waktu sekitar 1 jam untuk memadamkan api yang menghanguskan badan bus tersebut.
"Setelah pendinginan, bus bisa dievakuasi dari jalan tol," katanya.
Baca juga: Dua orang tewas akibat pikap alami kecelakaan tunggal di Banyumas
Baca juga: Berikut daftar korban kecelakaan di Tol Cipali KM 139
Pewarta : Immanuel Citra Senjaya
Editor : Edhy Susilo
Copyright © ANTARA 2025
Terkait
Kerugian akibat kebakaran 22 kapal tangkap ikan di Tegal diperkirakan capai Rp60 miliar
27 December 2024 20:31 WIB
20 kapal terbakar di Pelabuhan Tegal, Polres Tegal Kota bantu pendinginan
27 December 2024 16:05 WIB
Mobil terbakar di SPBU KUD Bumirejo ungkap dugaan kasus penyimpangan BBM subsidi
21 September 2024 16:24 WIB
Limbah kayu pabrik di Temanggung terbakar, Dusun Lotermas terbungkus asap pekat
02 September 2024 15:55 WIB
Terpopuler - Insiden
Lihat Juga
Temperan KA Sancaka dengan truk di Sragen, perjalanan sejumlah KA sempat terhambat
10 January 2025 13:44 WIB