Penelitian mahasiswa Psikologi USM raih dua penghargaan
Senin, 20 Mei 2024 17:00 WIB
Navisa Fitri Rahmawati, mahasiswi Fakultas Psikologi Universitas Semarang (USM). Dok. USM
Semarang (ANTARA) - Navisa Fitri Rahmawati, mahasiswi Fakultas Psikologi Universitas Semarang (USM) berhasil menyabet dua kategori penghargaan pada ajang Konferensi Nasional Ke-8 Peneliti Muda Psikologi Indonesia yang diselenggarakan oleh Universitas Muhammadiyah Prof Dr. HAMKA Jakarta, baru-baru ini.
Navisa yang mengusung artikel penelitian dengan tema "Psikologi Indigenous" tersebut berhasil memperoleh dua penghargaan yaitu Kategori Artikel Terbaik dan Poster Terbaik.
''Tema dalam konferensi tersebut mengusung tema utamanya adalah kesehatan mental. Saya dengan bantuan dosen-dosen pendamping tertarik untuk mengkaji psikologi budaya. Saya membawa tema 'Nrimo Ing Pandum: Konsep Sehat Mental ala Jawa,'' ujar Navisa.
Navisa menambahkan, konferensi ilmiah tersebut diikuti 200 peserta dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Selain itu, pesertanya tidak hanya dari kalangan mahasiswa strata 1 tetapi terdapat juga mahasiswa dari magister, sehingga event tersebut memiliki daya saing yang ketat.
''Berkat bantuan dan dukungan dari civitas akademika Psikologi USM, artikel penelitian saya berhasil menembus dan mendapatkan dua kategori terbaik,'' ungkap Navisa.
Menurutnya, penelitiannya mengandung pesan budaya menjadi salah satu pendekatan penting dalam mengintervensi kesehatan mental. Utamanya budaya Jawa yang memiliki banyak nilai-nilai moral dan perilaku.
''Sehingga dalam konteks hari ini, kajian psikologi budaya sangat relevan untuk dikaji kembali dari sisi keilmuan psikologi,'' jelasnya.
Dia berharap, ke depan pihaknya akan terus mencoba untuk ikut serta dalam event-event ilmiah lain seperti lomba karya tulis ilmiah, artikel populer dan lainnya.
Selain itu, dia juga berharap agar mahasiswa psikologi lain ikut andil dalam mengasah kemampuannya melalui kegiatan ilmiah, terutama dalam bidang kepenulisan dan penelitian.***
Navisa yang mengusung artikel penelitian dengan tema "Psikologi Indigenous" tersebut berhasil memperoleh dua penghargaan yaitu Kategori Artikel Terbaik dan Poster Terbaik.
''Tema dalam konferensi tersebut mengusung tema utamanya adalah kesehatan mental. Saya dengan bantuan dosen-dosen pendamping tertarik untuk mengkaji psikologi budaya. Saya membawa tema 'Nrimo Ing Pandum: Konsep Sehat Mental ala Jawa,'' ujar Navisa.
Navisa menambahkan, konferensi ilmiah tersebut diikuti 200 peserta dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Selain itu, pesertanya tidak hanya dari kalangan mahasiswa strata 1 tetapi terdapat juga mahasiswa dari magister, sehingga event tersebut memiliki daya saing yang ketat.
''Berkat bantuan dan dukungan dari civitas akademika Psikologi USM, artikel penelitian saya berhasil menembus dan mendapatkan dua kategori terbaik,'' ungkap Navisa.
Menurutnya, penelitiannya mengandung pesan budaya menjadi salah satu pendekatan penting dalam mengintervensi kesehatan mental. Utamanya budaya Jawa yang memiliki banyak nilai-nilai moral dan perilaku.
''Sehingga dalam konteks hari ini, kajian psikologi budaya sangat relevan untuk dikaji kembali dari sisi keilmuan psikologi,'' jelasnya.
Dia berharap, ke depan pihaknya akan terus mencoba untuk ikut serta dalam event-event ilmiah lain seperti lomba karya tulis ilmiah, artikel populer dan lainnya.
Selain itu, dia juga berharap agar mahasiswa psikologi lain ikut andil dalam mengasah kemampuannya melalui kegiatan ilmiah, terutama dalam bidang kepenulisan dan penelitian.***
Pewarta : Nur Istibsaroh/ksm
Editor : Achmad Zaenal M
Copyright © ANTARA 2025
Terkait
USM-Kemendesa bersinergi wujudkan kemandirian energi di daerah tertinggal
02 December 2024 10:38 WIB
Terpopuler - Pendidikan
Lihat Juga
Membangun karakter bangsa tangguh dengan Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat
08 January 2025 11:46 WIB