Logo Header Antaranews Jateng

HTC Luncurkan Ponsel Mirip iPhone 6S

Rabu, 21 Oktober 2015 06:45 WIB
Image Print
HTC One A9 (Digitalspy.co.uk)
Seperti iPhone 6S, HTC One A9 terbuat dari logam dan dikemas dalam tebal 7,26mm dengan berat 143g. Bedanya, ponsel ini memiliki aksen belakang yang berbeda yang membuatnya lebih casual.

Penampilan A9 mungkin mirip dengan 6S, namun saudara HTC One M9 itu akan menjadi salah satu perangkat pertama yang akan langsung menjalankan sistem operasi Google terbaru, Android 6.0 Marshmallow.

Selain itu, One A9 juga dibekali software Google Now. Tidak hanya itu, dirancang untuk head to head dengan Huawei Mate S dan Moto X Play, One A9 dipersenjatai prosesor Qualcomm terbaru 64-bit Snapdragon 617, RAM 2GB dan baterai 2.160 mAh.

One A9 juga dilengkapi dengan kamera utama 13MP dan kamera selfie Ultrapixel, serta kapasitas penyimpanan internal 16GB yang dapat diperluas melalui microSD.

HTC One A9 akan tersedia dalam empat pilihan warna perak, abu-abu, emas dan merah.

Handset ini akan mulai memasuki pasar Inggris pada minggu pertama November. Belum diketahui harga yang akan ditawarkan untuk perangkat tersebut, demikian Digital Spy.

Pewarta :
Editor: Antarajateng
COPYRIGHT © ANTARA 2025