Logo Header Antaranews Jateng

Daihatsu luncurkan Grand New Xenia

Jumat, 18 Januari 2019 18:18 WIB
Image Print
Regional Head Daihatsu Sales Operation (DSO) Jateng David Gunawan (dua dari kanan), Aftersales & Logistics Division Head  DSO Lili Herman (pertama dari kanan), Marketing Product Planning Div.Head Takao Kunita (dua dari kiri), dan Branch Manager DSO Semarang Majapahit Dodi Indrianto (paling kiri) pada peluncuran Grand New Xenia di Semarang, Jumat (Foto: Nur Istibsaroh)
Semarang (Antaranews Jateng) - Daihatsu kembali meluncurkan produk terbaik produk MPV yakni Grand New Xenia dengan harga mulai dari Rp189,2 juta hingga Rp234,8 juta (OTR Semarang) dengan tiga pilihan warna baru yakni Pearl White, Bronze Metallic, dan Blue Metallic.

Regional Head Daihatsu Sales Operation (DSO) Jateng David Gunawan pada peluncuran Grand New Xenia di Semarang, Jumat mengatakan bahwa animo masyarakat terhadap produk MPV untuk varian mesin 1.500 cc berteknologi Dual VVT-i ini sangat tinggi.

Kehadiran Grand New Xenia, lanjut David merupakan improvment untuk terus meningkatkan kontribusi penjualan dari pencapaian sebelumnya 217 unit per bulan menjadi 300 unit per bulan (Jateng menargetkan memberikan kontribusi 10 persen terhadap target penjualan secara nasional).

David mengakui untuk wilayah Jawa Tengah, penjualan Daihatsu masih didominasi oleh Gran Max Pick Up dengan penjualan 480 unit per bulan kemudian Sigra sebanyak 370 unit perbulan, dan Xenia menempati urutan ketiga dengan 217 unit. 

Branch Manager DSO Semarang Majapahit Dodi Indrianto menjelaskan mengenai desain Grand New Xenia di antaranya pada sisi eksterior Grand New Xenia tampil lebih stylish di sisi bumper depan, belakang, serta alloy wheel yang memberikan tampilan yang lebih dinamis. 

"Desain baru lampu depan (headlamp) dan belakang, serta penggunaan LED Headlamp, membuat tampilan menjadi modern, pencahayaan lebih terang, fokus, namun tetap hemat daya," katanya.

Sementara di sisi interior, Grand New Xenia juga memberikan suasana kabin berbeda dengan new 2 tone colors, desain Center Cluster dengan sentuhan black piano, dipadukan teknologi kekinian digital AC memberikan kesan mewah dan kemudahan bagi penggunanya. 

Pada sisi audio juga sudah didukung teknologi konektivitas yang dapat menghubungkan audio dengan smartphone serta ada tombol pengaturan audio pada posisi stir kemudi, power outlet pada baris pertama dan kedua, audio speakers di enam titik, sehingga memberikan kenyamanan dan keasyikan tersendiri saat digunakan berkendara.

Aftersales & Logistics Division Head Daihatsu Sales Operation Lili Herman menambahkan ada banyak cara untuk menggaet pasar di antaranya dengan pemberian DP ringan, angsuran ringan, hingga tenor kredit tujuh tahun. 

"Untuk membuktikan langsung kendaran MPV yang modern, tough, dan sporty, dapat mengunjungi showroom Daihatsu terdekat atau pameran kami di Mal Ciputra selama lima hari mulai 25-30 Januari 2019," katanya.

 

Pewarta :
Editor: Kliwon
COPYRIGHT © ANTARA 2024