Logo Header Antaranews Jateng

Perth dipastikan menjadi tuan rumah final Piala Fed

Selasa, 18 Juni 2019 07:00 WIB
Image Print
Petenis Belarusia Aryna Sabalenka beraksi dalam pertandingan putaran pertama Piala Fed melawan Laura Siegemund dari Jerman, bulan lalu di Jerman. (REUTERS/FABIAN BIMMER)
Jakarta (ANTARA) - Perth dipastikan terpilih sebagai kota tuan rumah untuk final Piala Fed tahun ini antara Australia dan Prancis, yang akan diselenggarakan pada 9-10 November di RAC Arena.

Babak final tersebut akan menjadi yang pertama kalinya bagi Perth dalam satu dasawarsa untuk menjadi tuan rumah pertandingan Piala Fed, dan menjadi final kandang pertama Australia sejak 1978.

"Saya sangat gembira, kami memiliki kesempatan untuk memainkan final Piala Fed di Perth dan menampilkan tenis wanita terbaik di sini, di kota asalku," kata Kapten Piala Fed Australia Alicia Molik melansir Reuters, Senin.

Hasil tersebut juga semakin mendorong semangat tim Australia, setelah sebelumnya Ashleigh Barty memenangkan Prancis Open.

Prancis mencapai final Piala Fed keenam mereka setelah mengalahkan Rumania pada bulan April, sementara Australia melaju ke final pertama mereka sejak 1993 usai mengalahkan Belarusia.

"Saya senang kami bisa menggelar final Piala Fed di Perth melalui permainan tenis putri yang spektakuler," kata Kepala Eksekutif Tenis Australia Craig Tiley.

Baca juga: Azarenka akan tampil pada nomor tunggal di Piala Fed

Baca juga: Indonesia pertahankan tiket Piala Fed Grup I


 



Pewarta :
Editor: Mugiyanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024