Logo Header Antaranews Jateng

Osaka melaju ke babak kedua Birmingham Classic

Rabu, 19 Juni 2019 09:42 WIB
Image Print
Petenis Jepang Naomi Osaka memukul bola saat melawan petenis Belarus Victoria Azarenka dalam babak kedua turnamen tenis French Open di Roland Garros, Paris, Prancis, Kamis (30/5/2019). (REUTERS/KAI PFAFFENBACH)
Jakarta (ANTARA) -  Petenis putri nomor satu dunia Naomi Osaka maju ke putaran kedua Birmingham Classic, Selasa, tetapi harus bekerja ekstra untuk meraih kemenangan 6-1, 4-6, 6-3 atas Maria Sakkari dari Yunani.

Dikutip dari AFP, Rabu, Osaka mengakui dalam konferensi pers praturnamen bahwa dia masih merasa tidak nyaman di lapangan rumput.

Namun, ia memulai dengan baik pada pertandingan pertamanya sejak kalah di putaran ketiga French Open.

Baca juga: Osaka nyaris kalah sebelum singkirkan Azarenka di Prancis Open

Osaka mematahkan servis Sakkari tiga kali dalam set pertama.

Namun petenis nomor 33 dunia itu melawan pada set kedua untuk membawa pertandingan ke set penentuan.

Osaka perlu mencegah lima break point pada gim kelima untuk memimpin 3-2 tetapi kemudian seketika menyambar satu-satunya break pada set terakhir.

Baca juga: Langkah Osaka dihentikan Siniakova di babak ketiga Prancis Open

Yulia Putintseva akan menghadapi Osaka pada putaran kedua setelah melewati Harriet Dart dengan kemenangan 6-1, 6-4.

Mantan juara French Open Jeena Ostapenko akan memainkan pertandingan putaran kedua melawan Johanna Konta dari Inggris setelah mengantungi kemenangan 6-0, 6-2 atas Iga Swiatek.

Petenis nomor tiga dunia Karolina Pliskova akan menghadapi saudara kembarnya Kristyna Pliskova pada babak berikutnya setelah Kristyna mengalahkan Viktoriya Tomova 6-3, 6-4.

Baca juga: Arantxa Sanchez: Osaka tertekan akibat ketenaran instan

Baca juga: Naomi Osaka ingin tetap Nomor 1

 
 



Pewarta :
Editor: Mugiyanto
COPYRIGHT © ANTARA 2025