Wagub minta Dinkop UKM aktif dampingi pengurusan SP-PIRT
Jumat, 19 November 2021 22:47 WIB
Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen meminta jajaran Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah tingkat kabupaten/kota untuk berperan aktif mendampingi para pelaku UMKM dalam mengurus izin Sertifikat Produksi Pangan Industri Rumah Tangga (SP-PIRT).
"Tolong dinas terkait mendampingi pelaku UMKM mengurus PIRT, kita harus aktif jemput bola," kata Wagub Jateng di Semarang, Jumat.
Wagub yang akrab disapa Gus Yasin menginstruksikan seluruh dinas bekerja secara maksimal bagi masyarakat, terutama para pelaku UMKM dalam mengurus izin.
Menurut dia, melalui pendampingan secara langsung itu, maka dinas bisa mengetahui kesulitan maupun kendala yang dihadapi pelaku UMKM saat mengurus SP-PIRT.
Ia juga meminta agar dinas dalam memberikan pendampingan dan survei ke masyarakat, tidak memikirkan anggaran terlebih dulu karena hal tersebut dapat didiskusikan dengan Badan Amil Zakat Nasional Provinsi Jateng.
Dalam kesempatan tersebut, Wagub juga meminta pelaku UMKM memasarkan produk-produk unggulannya masing-masing secara daring dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi.
Baca juga: Gus Yasin ajak milenial pasarkan produk UMKM secara daring
Baca juga: Dekranasda Jateng jajaki kerja sama Bandara Adisutjipto promosikan UMKM
Baca juga: Wagub dorong sertifikasi halal produk UMKM
Pewarta : Wisnu Adhi Nugroho
Editor:
M Hari Atmoko
COPYRIGHT © ANTARA 2025