Bupati Pekalongan: Jadikan Alquran sebagai imam dalam kehidupan
Rabu, 12 April 2023 20:16 WIB
"Jika Alquran diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dan dijadikan imam dalam kehidupan maka akan selamat dunia dan akhirat," katanya pada kegiatan peringatan Nuzulul Quran 1444 Hijriah, di Pekalongan, Selasa malam.
Menurut dia, orang tua terkadang bingung bagaimana cara mendapatkan anak sholeh, cara mendapatkan rezeki, bagaimana cara hidup tenang padahal semua itu, ada dalam Alquran.
"Sayiddina Ali bin Abi Thalib berkata siapa yang menjadikan Alquran sebagai imam maka dia akan menuntunnya untuk mendapatkan surga dunia dan akhirat," katanya.
Fadia Arafiq mengatakan umat Islam sudah memasuki 10 hari terakhir bulan puasa dan sebentar lagi akan menyambut Lebaran 2023 dengan kondisi aman dan damai.
"Alhamdulillah sampai saat ini masih aman, tidak ada perang sarung atau perang ini dan itu, semua menyikapi perbedaan dengan aman dan damai. Semoga kondisi ini berlangsung hingga Lebaran," atanya.
Ia minta warga menyambut pemudik dengan baik dan ramah dan warga tidak menyalakan petasan pada malam takbiran.
"Saya titip pada orang tua supaya memantau anak-anaknya agar dapat menikmati Lebaran dengan aman dan damai, tidak ada insiden yang membahayakan," katanya.
Pewarta : Kutnadi
Editor:
Edhy Susilo
COPYRIGHT © ANTARA 2024