Logo Header Antaranews Jateng

Piala Dunia U-17, Uzbekistan siap menangi laga kontra Spanyol

Rabu, 15 November 2023 22:23 WIB
Image Print
Pelatih Timnas Uzbekistan U-17 Jamoliddin Rakhmatullaev, seusai memimpin latihan di Lapangan Kota Barat Solo, Rabu (15/11/2023) petang. ANTARA/Bambang Dwi Marwoto.
Solo (ANTARA) - Timnas Uzbekistan siap untuk memenangi pertandingan melawan Spanyol pada pertandingan sepak bola Grup B Piala Dunia U-17 2023 yang akan berlangsung di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Indonesia, Kamis (16/11), petang.

"Ini pertandingan yang penting buat masing-masing tim. Setelah pertandingan Kamis, kami bisa mengetahui siapa peringkat pertama, kedua, dan ketiga di Grup B, kata Pelatih Timnas Uzbekistan U-17 Jamoliddin Rakhmatullaev, seusai memimpin latihan di Lapangan Kota Barat Solo, Rabu petang.

Jamoliddin Rakhmatullaev mengatakan setelahnya akan dilanjutkan babak knock out. Jadi, Timnya merasa punya kesempatan untuk memenangkan laga melawan Spanyol. Dirinya yakin timnya dan semua pemain bisa memenangkan pertandingan melawan Spanyol.

Tim Spanyol bisa mengontrol bola dan mengontrol permainan, tetapi Timnya sudah mempelajari cara bermain lawan. Timnya sudah memiliki rencana sendiri. "Jadi saya tidak bisa sampaikan itu, sebelum pertandingan. Kalian bisa melihat bagaimana setelah pertandingan cara timnya mengatasi Spanyol," katanya.

Setelah memenangkan pertandingan melawan Kanada, kata Jamoliddin, timnya mempunyai cukup motivasi, juga kegembiraan. Setelah pertandingan pertama, timnya tidak kecewa dan sedih. Tetapi, timnya menggunakan energi untuk fokus ke pertandingan selanjutnya. Jadi, pada pertandingan kedua lawan Kanada, memang itu belum permainan terbaik.

Namun, timnya berkembang sedikit demi sedikit untuk menyiapkan pertandingan selanjutnya. Timnya akan mempersiapkannya sebaik mungkin agar bisa lolos pada laga selanjutnya.

Kapten Timnas Uzbekistan U-17 Lazizbek Mirzaev mengatakan Timnas Uzbekistan sudah siap melawan Spanyol. Timnas Uzbekistan pada pertandingan pertama melawan Mali tidak berjalan sesuai rencana dan bukan pertandingan milik timnya.

"Namun, Uzbekistan dalam pertandingan kedua mencoba yang terbaik melawan Kanada. Kami benar-benar fokus ke pertandingan dalam laga itu," kata Miszaev.

"Jadi besok kami akan coba menunjukkan penampilan terbaik kami di lapangan. Kami akan berusaha untuk membahagiakan fans kami dari Uzbekistan. Kami juga mempersiapkan dari sisi psikologis. Jadi saya pikir dan teman-teman satu tim siap 100 persen menghadapi Spanyol. Insya Allah, kami akan memenangi pertandingan besok dan menunjukkan performa kita," katanya.

Sementara itu, Pelatih Timnas Spanyol U-17 Jose Maria Lana mengatakan timnya akan memilih skuad terbaik untuk pertandingan melawan Uzbekistan pada laga di Grup B.

Dia menilai, Timnas Uzbekistan adalah kesebelasan yang sangat bagus dan juga bekerja dengan sangat baik. Pelatihnya juga bekerja dengan sangat baik.

"Semua pemainnya berada dalam kondisi baik. Persiapan kami sama saja dengan pertandingan lain pada turnamen ini," katanya.

Mengenai kondisi cuaca di Indonesia, Maria Lana mengatakan bahwa dia tidak terlalu memikirkan hal tersebut.

"Cuaca di sini bukan urusan saya. Tim kami akan bermain dalam kondisi apakah hujan atau tidak tidak ada masalah. Kami tetap bermain penuh semangat," katanya.

 

Pewarta :
Editor: Teguh Imam Wibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2024