Logo Header Antaranews Jateng

Legislator PDIP Solo bantu mahasiswi yang terdesak ekonomi

Rabu, 12 Maret 2025 19:37 WIB
Image Print
Baruna membantu salah satu mahasiswa UNS menebus laptopnya di Solo, Jawa Tengah, beberapa waktu lalu. ANTARA/Aris Wasita

Solo (ANTARA) - Legislator PDIP asal Solo Baruna Wasita Aji membantu mahasiswi Universitas Sebelas Maret (UNS) Anisa Salsabila menebus laptop akibat terdesak ekonomi. 

Terkait tindakannya tersebut, Baruna saat ditemui di Solo, Jawa Tengah, Rabu mengatakan sebagai kader PDIP selalu diajarkan untuk mendengar, melihat, dan berbuat.

Baruna mengatakan laptop merupakan salah satu alat penting untuk menunjang pendidikan, apalagi bagi mahasiswa. 

"Laptop itu kan untuk menunjang perkuliahan, dan pendidikan itu adalah hal utama, dan saya sedang ada rezeki, ya sudah saya ambilkan saja," kata anggota DPRD Kota Surakarta dengan Daerah Pemilihan (Dapil) I yang meliputi Pasar Kliwon dan Serengan tersebut. 

Pada kesempatan tersebut, ia juga berpesan kepada Anisa yang merupakan mahasiswa Teknik Sipil itu untuk tetap semangat dalam menuntut ilmunya dan menyelesaikan perkuliahannya.

"Semoga nanti lulusnya dapat Cumlaude dan membanggakan orang tua," katanya. 

Sementara itu, Anisa awalnya kesulitan menebus laptop sampai kemudian menghubungi melalui Kanal Baruna Mendengar. Mahasiswa tersebut meminta bantuan kepada Baruna untuk menebus laptopnya karena keadaan yang terdesak.

"Saya menghubungi Mas Baruna melalui kanalnya yang saya ketahui dari laman instagramnya, ada nomor WhatsAppnya lalu saya hubungi saja," katanya. 

Atas bantuan tersebut ia mengucapkan terima kasih kepada Baruna karena dapat kembali menggunakan laptopnya untuk menunjang kuliahnya.



Pewarta :
Editor: Edhy Susilo
COPYRIGHT © ANTARA 2025