Safet Susic Bilang Dzeko Sepenting Messi
Sabtu, 21 Juni 2014 18:33 WIB
Susic bergantung pada penyerang Manchester City untuk tetap bertahan di Piala Dunia pertamanya melawan Super Eagles julukan Nigeria, Minggu, (22/6). Dzeko merupakan pemain City yang mengantarkan Manchester Biru menjuarai Liga Inggris 2011-2012 dan musim ini.
Susic juga mengatakan para pemain Bosnia akan tampil dengan segala kemampuannya untuk mengalahkan Nigeria karena dikalahkan Argentina di laga pembuka, Senin (16/6).
"Dzeko menjadi pemain yang sama pentingnya untuk kami seperti Ronaldo bersama Portugal, Neymar dengan Brasil dan Messi untuk Argentina," kata pelatih Bosnia pada konferensi pers di Cuiaba kepada AFP.
Terancam tak bisa lanjut ke babak selanjutnya membuat gelandang Roma, Miralem Pjanic mengaku akan berjuang sekuat tenaga.
"Kami jarang tampil di Piala Dunia, jika kami kalah berarti perjalanan kami berakhir. Kami tidak akan membiarkan itu terjadi," kata Pjanic. "Kami akan berjuang bukan hanya untuk kami, tetapi untuk negara."
"Saya yakin mereka tidak menunjukkan permainan terbaik ketika melawan Iran (0-0). Tekanan lebih besar pada kami, tetapi kami yakin pada kekuatan kami dan kami percaya akan menang."
Pelatih Bosnia pun mengatakan, "Semua orang sadar betapa penting pertandingan melawan Nigeria. Karena kami berada di posisi yang tak menguntungkan. Tetapi kami mempunyai pemain top yang bermain di klub Eropa, pemain yang punya segudang pengalaman."
Susic juga mengatakan ambisi para awak Bosnia yakni untuk melangkah maju dari fase grup. Dan mengatakan bahwa Bosnia merupakan tim terbaik di grup setelah Argentina.
"Kami tim yang suka dengan gaya menyerang, kami ingin mengambil tiga poin untuk menaikkan kami di posisi kedua klasemen, walaupun hasil imbang juga demikian."
Pewarta : Antaranews
Editor:
Antarajateng
COPYRIGHT © ANTARA 2024