Sumpah Pemuda, Bazar buku Big Bad Wolf Books Semarang dibuka
Jumat, 28 Oktober 2022 21:56 WIB
Seorang pengunjung tengah memilih buku sebelum dimasukkan dalam troli pada Bazar buku Big Bad Wolf Books (BWB) Semarang yang berlangsung mulai tanggal 28 Oktober sampai 6 November 2022. Bazar bertempat di PRPP Gedung Sumbing, selama 15 jam tepat pukul 09:00 sampai dengan 23:00 WIB. ANTARA/Nur Istibsaroh
Semarang (ANTARA) - Bazar buku Big Bad Wolf Books (BWB) Semarang resmi dibuka perdana untuk umum pada tanggal 28 Oktober sampai 6 November 2022 bertepatan dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda, bertempat di PRPP Gedung Sumbing, selama 15 jam tepat pukul 09:00 sampai dengan 23:00 WIB.
Hadir dalam kesempatan tersebut membuka kegiatan, Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin, Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia Uli Silalahi, Vice President Divisi Pengembangan Solusi Kerjasama Transaksi Perbankan Semarang Budi Rahardjo, dan sejumlah tamu undangan.
Wagub Jateng Taj Yasin mengakui ada beragam manfaat yang didapat dengan membaca buku yakni tidak hanya luasnya pengetahuan yang didapat, dengan membaca buku juga dapat meningkatkan
"Bazar buku diharapkan menjadi pintu masuk bagi masyarakat Jateng untuk meningkatkan literasi mereka sekaligus meningkatkan kesadaran pentingnya membaca buku, meskipun saat ini sudah banyak ebook, tetapi membaca buku tidak bisa tergantikan," katanya.
Pemprov Jateng, katanya, juga telah mendorong beragam upaya untuk meningkatkan tingkat baca masyarakat baik melalui dinas, perpustakaan keliling, hingga gerakan kepala daerah mengajar.
Uli Silalahi, Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia menjelaskan pembukaan bazar buku tersebut sekaligus untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-94 yang mengajak para pemuda untuk melanjutkan perjuangan dan persatuan Indonesia dalam hal ini melalui perjuangkan literasi.
"BBW Semarang menghadirkan jutaan buku dari semua genre dengan diskon meriah 50-90 persen. Pagelaran internasional ini akan menjadi kegiatan pacu membaca dalam rangka misi meningkatkan minat literasi di Semarang, Jawa Tengah," kata Uli.
BWB Semarang, katanya, menghadirkan akses buku-buku internasional yang bermutu dengan harga terjangkau di semua genre dengan harapan bisa meningkatkan literasi serta budaya membaca sejak dini di Indonesia.
Baca juga: Big Bad Wolf Books, Bazar buku internasional hadir di Semarang 28 Oktober-6 November
"Kebermanfaatan membaca yang utama adalah meningkatkan pengetahuan serta kepribadian anak, lebih dari itu membacakan dongeng kepada anak juga untuk membangun komunikasi yang lebih baik antara anak dan orang tua akan terjalin dengan baik, dan mampu meredakan rasa cemas serta meningkatkan imajinasi serta kreativitas anak," katanya.
Sejumlah genre buku yang dihadirkan di antaranya, buku arsitektur, buku masak, dan banyak lagi dengan dominasi buku berbahasa Inggris. Spektrum buku anak-anak menampilkan buku cerita, buku aktivitas, buku papan, buku mewarnai, buku bergambar, dan buku interaktif unggulan lainnya guna menstimulus kecerdasan dan kreativitas anak. Self-help, ragam bacaan dengan spektrum yang luas mulai dari buku-buku anak, novel, fiksi ilmiah, roman, sastra dan novel grafis hingga buku bisnis,
Selain lautan buku-buku internasional, juga terdapat buku lokal Indonesia oleh penerbit Mizan melengkapi jutaan buku Big Bad Wolf Books Semarang 2022. Namun bagi para pembaca yang belum bisa berkesempatan hadir secara luring, Big Bad Wolf Books juga hadir secara daring di Tokopedia pada tanggal 29 Oktober-6 November 2022 dengan potongan harga hingga 90 persen, para pecinta Bazar Big Bad Wolf Books di seluruh Indonesia tetap bisa menikmati kemeriahan bazar buku internasional ini yang sama dari rumah.
Baca juga: Ketua PBSI Jateng luncurkan buku "Pembinaan Badminton Berbasis Sport Science"
Baca juga: Pemkab Batang luncurkan gerakan hibah satu orang satu buku perkuat literasi
Hadir dalam kesempatan tersebut membuka kegiatan, Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin, Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia Uli Silalahi, Vice President Divisi Pengembangan Solusi Kerjasama Transaksi Perbankan Semarang Budi Rahardjo, dan sejumlah tamu undangan.
Wagub Jateng Taj Yasin mengakui ada beragam manfaat yang didapat dengan membaca buku yakni tidak hanya luasnya pengetahuan yang didapat, dengan membaca buku juga dapat meningkatkan
"Bazar buku diharapkan menjadi pintu masuk bagi masyarakat Jateng untuk meningkatkan literasi mereka sekaligus meningkatkan kesadaran pentingnya membaca buku, meskipun saat ini sudah banyak ebook, tetapi membaca buku tidak bisa tergantikan," katanya.
Pemprov Jateng, katanya, juga telah mendorong beragam upaya untuk meningkatkan tingkat baca masyarakat baik melalui dinas, perpustakaan keliling, hingga gerakan kepala daerah mengajar.
Uli Silalahi, Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia menjelaskan pembukaan bazar buku tersebut sekaligus untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-94 yang mengajak para pemuda untuk melanjutkan perjuangan dan persatuan Indonesia dalam hal ini melalui perjuangkan literasi.
"BBW Semarang menghadirkan jutaan buku dari semua genre dengan diskon meriah 50-90 persen. Pagelaran internasional ini akan menjadi kegiatan pacu membaca dalam rangka misi meningkatkan minat literasi di Semarang, Jawa Tengah," kata Uli.
BWB Semarang, katanya, menghadirkan akses buku-buku internasional yang bermutu dengan harga terjangkau di semua genre dengan harapan bisa meningkatkan literasi serta budaya membaca sejak dini di Indonesia.
Baca juga: Big Bad Wolf Books, Bazar buku internasional hadir di Semarang 28 Oktober-6 November
"Kebermanfaatan membaca yang utama adalah meningkatkan pengetahuan serta kepribadian anak, lebih dari itu membacakan dongeng kepada anak juga untuk membangun komunikasi yang lebih baik antara anak dan orang tua akan terjalin dengan baik, dan mampu meredakan rasa cemas serta meningkatkan imajinasi serta kreativitas anak," katanya.
Sejumlah genre buku yang dihadirkan di antaranya, buku arsitektur, buku masak, dan banyak lagi dengan dominasi buku berbahasa Inggris. Spektrum buku anak-anak menampilkan buku cerita, buku aktivitas, buku papan, buku mewarnai, buku bergambar, dan buku interaktif unggulan lainnya guna menstimulus kecerdasan dan kreativitas anak. Self-help, ragam bacaan dengan spektrum yang luas mulai dari buku-buku anak, novel, fiksi ilmiah, roman, sastra dan novel grafis hingga buku bisnis,
Selain lautan buku-buku internasional, juga terdapat buku lokal Indonesia oleh penerbit Mizan melengkapi jutaan buku Big Bad Wolf Books Semarang 2022. Namun bagi para pembaca yang belum bisa berkesempatan hadir secara luring, Big Bad Wolf Books juga hadir secara daring di Tokopedia pada tanggal 29 Oktober-6 November 2022 dengan potongan harga hingga 90 persen, para pecinta Bazar Big Bad Wolf Books di seluruh Indonesia tetap bisa menikmati kemeriahan bazar buku internasional ini yang sama dari rumah.
Baca juga: Ketua PBSI Jateng luncurkan buku "Pembinaan Badminton Berbasis Sport Science"
Baca juga: Pemkab Batang luncurkan gerakan hibah satu orang satu buku perkuat literasi
Pewarta : Nur Istibsaroh
Editor : Sumarwoto
Copyright © ANTARA 2025
Terkait
Direktur beberkan transformasi PLN di bedah Buku "Elephant Learns Flamenco"
13 December 2024 12:05 WIB