Temanggung (ANTARA) - Sentra Terpadu Kartini di Temanggung menggelar bazar bertujuan membantu Penerima Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS), termasuk penyandang disabilitas, dalam memasarkan produk mereka kepada masyarakat.

Kepala Sentra Terpadu Kartini Temanggung Dewi Suhartini di Temanggung, Jumat, menyampaikan bazar ini menampilkan berbagai produk hasil kreasi PPKS, mulai dari kerajinan tangan, kuliner, hingga produk berbasis keterampilan yang mereka kembangkan.

 

Ia mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemberdayaan ekonomi bagi PPKS. Kegiatan ini diadakan oleh Sentra Terpadu bekerja sama dengan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sentra Terpadu Kartini di Temanggung.

"Kami ingin memberikan ruang bagi mereka untuk lebih mandiri secara ekonomi. Bazar ini tidak hanya menjadi ajang promosi, tetapi juga mendorong kemandirian dan kepercayaan diri PPKS dalam berwirausaha," katanya.

Dewi menambahkan antusiasme masyarakat terhadap bazar ini cukup tinggi. Selain berbelanja, pengunjung juga bisa melakukan pemeriksaan kesehatan gratis.

"Kami juga mengadakan tebus sembako murah, dengan tebus sembako murah, semoga bisa meringankan beban masyarakat di bulan puasa ini," katanya.

Ia berharap dengan adanya kegiatan ini PPKS semakin termotivasi untuk mengembangkan usaha mereka secara berkelanjutan.