Pembangunan Kilang RFCC Capai 80 Persen
Selasa, 25 Maret 2014 14:47 WIB
"Pembangunan kilang itu (RFCC, red.) sebenarnya bukan di bawah kami karena kami menerimanya kalau sudah jadi. Kami tugasnya mengoperasikan kilang," katanya, di Cilacap, Selasa.
Edy mengatakan hal itu kepada wartawan di sela-sela kegiatan "Fire Fighting Training" Gelombang II Bagi Regu Pemadam Kebakaran Ikatan Kebakaran Indonesia (IKI) se-Jawa Tengah dan Kediri yang diselenggarakan oleh "Health, Safety, and Environment (HSE)" Pertamina Refinery Unit IV di "Fire Ground" Pertamina RU IV Cilacap.
Kendati demikian, dia mengakui bahwa Pertamina terus berupaya melakukan pengembangan-pengembangan salah satunya melalui pembangunan kilang RFCC di kompleks Pertamina RU IV Cilacap.
Menurut dia, RFCC merupakan unit sekunder di kilang Pertamina RU IV Cilacap.
"Di sini, kami pun punya 'unit secondary', namanya 'base breake'. Namun 'base breaker' ini desainnya lama, sudah kuno, hasilnya yang banyak untuk MFO (Marine Fuel Oil)," katanya.
Dengan adanya RFCC, kata dia, nantinya yang akan dihasilkan berupa bahan bakar minyak beroktan tinggi yang setara dengan pertamax sehingga kualitasnya bakal lebih baik.
Sesuai jadwal, lanjut dia, kilang RFCC dengan nilai investasi sekitar 1,2 miliar dolar Amerika itu direncanakan mulai beroperasi pada awal 2015.
Pewarta : Sumarwoto
Editor : Mahmudah
Copyright © ANTARA 2025
Terkait
Wajah baru Tugu Lilin buatan Kilang Pertamina Cilacap siap sambut Tahun Baru 2025
30 December 2024 17:24 WIB
Kilang Pertamina Cilacap lestarikan seni budaya lokal melalui Lomba Kenthongan Thek-Thek
20 December 2024 21:03 WIB
Kilang Cilacap raih penghargaan tertinggi di ICA ISDA 2024 berkat Kampung Berkualitas "GADIS"
01 December 2024 15:13 WIB
Kunjungi Kampoeng Kepiting, Dirut KPI dorong semangat kemandirian dan ketahanan energi
29 November 2024 18:16 WIB
Kilang Cilacap tingkatkan kesiapan tim untuk Grand Forum Inovasi Mutu melalui pelatihan public speaking
29 November 2024 17:49 WIB
Terpopuler - Bisnis
Lihat Juga
Bank Jateng siap beri layanan keuangan terbaik bagi 66 pensiunan PNS Kab. Tegal
19 January 2025 10:32 WIB