Logo Header Antaranews Jateng

Lorient tolak tawaran kedua Arsenal untuk Claude-Maurice

Minggu, 16 Juni 2019 06:35 WIB
Image Print
Penyerang Lorient Alexis Claude-Maurice. (twitter.com/FCLorient)
Jakarta (ANTARA) - Klub kasta kedua Liga Prancis Lorient dikabarkan kembali menolak tawaran kedua yang diajukan tim Inggris Arsenal untuk mendapatkan penyerang Alexis Claude-Maurice.

Dilansir laman GFFN, pada Sabtu, tawaran kedua yang datang dari Arsenal tersebut bernilai 16 juta euro (sekira Rp258 miliar).

Pihak Lorient bersikeras dengan banderol mereka untuk Claude-Maurice yakni seharga 20 juta euro (sekira Rp322 miliar).

Selain Arsenal diketahui West Ham United juga menjadi salah satu klub yang berminat untuk memboyong Claude-Maurice.

Kendati harga transfer belum tercapai, dilaporkan bahwa pemain berusia 21 tahun itu sudah mencapai kesepakatan awal kontraknya di Arsenal, sehingga klub London itu besar kemungkinan akan melancarkan tawaran ketiga.

Claude-Maurice yang punya kontrak hingga 30 Juni 2021 di Lorient tampil 35 kali di klub itu musim 2018/2019 dengan catatan 14 gol dan empat assist.

Baca juga: Granit Xhaka mencoba tegar

Baca juga: Gagal di Liga Europa, beberapa pemain Arsenal harus hengkang


Pewarta :
Editor: Antarajateng
COPYRIGHT © ANTARA 2025