Duo Red Bull kuasai FP2 GP Hungaria, tapi Hamilton masih yang tercepat
Sabtu, 3 Agustus 2019 06:44 WIB
Jakarta (ANTARA) - Dua pebalap Red Bull Pierre Gasly dan Max Verstappen finis tercepat di sesi latihan FP2 GP Hungaria, di Sirkuit Hungaroring, Jumat.
Verstappen terpaut tipis 0,055 detik sementara Lewis Hamilton dari tim Mercedes di peringkat tiga dengan selisih 0,141 detik.
Secara keseluruhan, Hamilton memiliki waktu tercepat yaitu satu menit 17,233 detik yang ia catatkan di sesi FP1 pada pagi harinya.
Pebalap Toro Rosso Alexander Albon mengalami kecelakaan tak lama setelah hujan turun. Pebalap asal Thailand itu mengakui melakukan kesalahan setelah melindas rumput di tikungan terakhir sebelum garis finis.
Insiden tersebut menyebabkan sesi latihan siang ditunda.
Baca juga:Hamilton tercepat di FP1 Hungaria, Bottas alami kendala power unit
Baca juga:Ancaman Verstappen dan Red Bull di GP Hungaria
Sementara itu rekan satu tim Hamilton, Valtteri Bottas, harus menghabiskan sebagian besar sesi FP1 di garasi karena mengalami masalah power unit di mobilnya, namun kembali turun setelah makan siang untuk mencatatkan waktu tercepat keempat.
Bottas kehilangan kesempatan meraih poin di Hockenheim pekan lalu setelah gagal finis dan kini terpaut 41 poin dari Hamilton yang berada di puncak klasemen.
Bottas mencetak waktu terbaiknya menggunakan ban medium, sementara Hamilton menggunakan ban yang lebih lambat, kompon hard di sesi kedua hari itu.
Hamilton telah menang enam kali di Hungaria sejauh ini. Tahun lalu dia juara di sana setelah mengawali lomba dari pole position.
Daniel Ricciardo finis kelima untuk Renault di FP2, diikuti oleh Kimi Raikkonen dari tim Alfa Romeo.
Sementara itu, Charles Leclerc menjadi pebalap Ferrari tercepat di sesi siang di peringkat tujuh, sedangkan rekan satu timnya, Sebastian Vettel, hanya mampu di peringkat 13.
Nico Hulkenberg dari Renault di peringkat delapan mengungguli Antonio Giovinazzi (Alfa Romeo) di P9 dan Daniil Kvyat (Toro Rosso) di peringkat 10.
Baca juga:Statistik GP Hungaria
Baca juga:Vettel ingin semua pihak sabar tunggu Ferrari berjaya
Pewarta : Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor:
Antarajateng
COPYRIGHT © ANTARA 2025