Carfix kembangkan bengkel modern di Pekalongan
Kamis, 24 Oktober 2019 21:00 WIB
Marketing Direktur PT Meka Adipratama Fadly Hasan di Pekalongan, Kamis, mengatakan bahwa PT Meka Adipratama pada akhir tahun 2019 menargetkan membuka 30 unit tempat usaha bengkel mobil modern di seluruh Indonesia.
"Saat ini, sudah ada 21 tempat usaha, termasuk yang kini baru dibuka di jalur pantura Wiradesa, Kabupaten Pekalongan. Sejumlah tempat usaha lain yang sudah kini akan ditempati dia antaranya di Wonosobo dan Cirebon," katanya.
Ia mengatakan dipilihnya Kabupaten Pekalongan sebagai tempat usaha bengkel mobil modern dengan mempertimbangkan pangsa pasar masyarakat untuk memperbaiki mobilnya yang rusak.
Mobil yang ada di Indonesia, kata dia, sekarang ini telah mencapai sekitar 15 juta unit terdiri atas mobil dengan usia di atas tiga tahun atau yang sudah melewati garansi perawatan ada sekitar 11 juta unit.
"Oleh karena, mobil yang sudah melewati garansi perawatan itu, siap kami melayani (konsumen) dengan biaya jasa yang lebih murah. Semua jenis mobil siap kami layani dengan tenaga mekanik yang sudah terlatih," katanya.
Ia mengatakan pada kegiatan promo dan pembukaan tempat usaha baru, pihaknya juga bekerja sama dengan Pertamina dan Evalube sehingga pelanggan di Pekalongan bisa mendapatkang gratis minyak oli per kaleng di setiap pembelian sebanyak 3 oli fastron atau evalube.
Hal tersebut, kata dia, sebagai bentuk bukti bahwa grup yang menaungi CARfix telah bekerja sama dengan berbagai merek ternama di Indonesia.
Baca juga: Jelang Hari Sumpah Pemuda, Carfix kembali berikan promo
"Selain dengan Pertamina dan Evalube, kami juga melakukan kerja sama dengan perusahaan produk lain seperti Shell, Osram, Incoe battery, Denso, dan Fortag. Kami menjamin keaslian alat suku yang disediakan oleh CARfix," katanya.
Baca juga: CARfix dominasi Kelas A4 di Gymkhana Seri 5 Semarang
Pewarta : Kutnadi
Editor:
Wisnu Adhi Nugroho
COPYRIGHT © ANTARA 2024