Logo Header Antaranews Jateng

KPU Purbalingga ajak generasi muda mengikuti program kursus kepemiluan

Selasa, 31 Agustus 2021 04:45 WIB
Image Print
tangkapan layar anggota KPU Purbalingga Andri Supriyanto dalam Webinar Teknis Pemilu dan Pemilihan 2024. ANTARA - Wuryanti Puspitasari.
Purwokerto (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, mengajak generasi muda di daerah ini untuk mengikuti program kursus kepemiluan.

"Pada September nanti kami akan melaksanakan kursus kepemiluan. Untuk itu kami mengajak generasi muda ikut berpartisipasi," kata Anggota KPU Purbalingga Divisi Parmas, SDM dan Kampanye Andri Supriyanto saat dihubungi dari Purwokerto, Senin.

Dia mengatakan kursus kepemiluan yang akan diselenggarakan bertujuan untuk menjaring calon-calon penyelenggara pemilu berkualitas.

Baca juga: KPU Purbalingga perkuat program pendidikan pemilih lewat media sosial
Baca juga: KPU Purbalingga bakal gelar kursus kepemiluan


"Ini merupakan upaya KPU Purbalingga dalam menyiapkan kaderisasi calon penyelenggara pemilu," katanya.

Dia menambahkan para peserta akan mendapatkan berbagai pengetahuan tentang dunia kepemiluan.

Selain itu, kata dia, program kursus kepemiluan diharapkan dapat mendukung upaya untuk meningkatkan angka partisipasi masyarakat, terutama pada pemilu 2024.

"Ini merupakan upaya sejak dini untuk menciptakan pemilu berkualitas dengan cara memberikan pemahaman dan pendidikan politik tentang kepemiluan," katanya.

Dia mengatakan pihaknya telah menyiapkan materi dan silabus untuk kegiatan kursus kepemiluan, termasuk terkait aspek-aspek pemilu, demokrasi, tahapan, hingga tentang tata kelola pemilu.

Sementara itu seperti diwartakan sebelumnya, KPU Kabupaten Purbalingga akan menggelar kursus kepemiluan untuk umum guna memberikan edukasi terkait kepemiluan kepada publik dan kelompok sasaran.

Kegiatan tersebut menurut rencana akan dilaksanakan pada bulan September 2021 dengan menyasar organisasi kepemudaan, keagamaan, dan profesi.

"Tujuan kami adalah agar para peserta khususnya calon badan ad hoc lebih kompeten dan memahami berbagai isu terkini terkait kepemiluan," katanya.

Dia berharap nantinya rekrutmen badan ad hoc 2024 akan dapat mengakomodir tenaga-tenaga muda yang profesional sehingga tahapan bisa berjalan lancar tanpa kendala.

"Selain itu kami berharap pada masa mendatang setelah kursus kepemiluan ini, para peserta bisa menjadi mitra KPU dalam sosialisasi dan badan ad hoc," katanya.

 

Pewarta :
Editor: Antarajateng
COPYRIGHT © ANTARA 2024