Logo Header Antaranews Jateng

Gempa Mentawai magnitudo 5,3 tidak berpotensi tsunami

Rabu, 31 Mei 2023 09:46 WIB
Image Print
Ilustrasi - Warga melakukan evakuasi mandiri pascagempa di Jl Bypass Koto Tangah, Padang, Sumatera Barat, Selasa (25/4/2023). BMKG mengeluarkan peringatan potensi tsunami akibat gempa Magnitude 7,3 yang dimutakhirkan menjadi 6,9 di 177 km Barat Laut Kepulauan Mentawai pada Selasa (25/4/2023) pukul 03:00:57 WIB, sehingga sebagian besar warga di kota itu mengungsi ke tempat yang lebih tinggi. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/aww.
Padang (ANTARA) - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan gempa bumi dengan magnitudo 5,3 yang berlokasi di barat laut Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat (Sumbar) tidak berpotensi tsunami.

"Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG di laman resmi akun media sosialnya yang dikutip di Padang, Rabu.

Gempa tersebut diketahui berlokasi 1.05 Lintang Selatan, 98.40 Bujur Timur atau 167 kilometer arah barat laut Kabupaten Kepulauan Kepulauan Mentawai, Sumbar, 171 kilometer barat laut Tuapejat, 191 kilometer tenggara Nias Selatan-Sumatera Utara, 264 kilometer barat daya Kota Padang, dan 1.095 kilometer barat laut Jakarta.

"Gempa bumi tersebut diketahui memiliki kedalaman 10 kilometer," cuit akun Twitter BMKG.


Baca juga: BMKG imbau warga Salatiga tetap tenang terhadap rentetan gempa

Pewarta :
Editor: Edhy Susilo
COPYRIGHT © ANTARA 2025